4 Manfaat Makan Bawang Putih Mentah Secara Rutin dan Konsisten, Wajib Dikonsumsi Kalau Mau Terbebas dari Penyakit Hingga Panjang Umur

By Ruby Rachmadina, Sabtu, 15 Oktober 2022 | 14:00 WIB
Manfaat makan bawang putih mentah. (Nakita/Kirana)

Nakita.id – Bagi masyarakat Indonesia pasti tak asing lagi dengan bawang putih.

Bawang putih termasuk primadona dari bumbu dapur lainnya.

Tak lengkap rasanya jika Moms memasak tanpa menggunakan bawang putih.

Aroma pada masakan juga kian menggugah selera jika Moms memasukkan bawang putih ke dalamnya.

Tetapi bawang putih tidak hanya bermanfaat untuk membuat makanan jadi kian nikmat.

Tetapi, bawang putih juga memiliki manfaat yang melimpah bagi kesehatan manusia.

Apalagi jika Moms mengonsumsi bawang putih mentah-mentah.

Saat bawang putih mentah dikunyah dalam mulut, zat sulfur akan bereaksi membentuk senyawa yang disebut allicin.

Senyawa inilah yang memberikan manfaat bawang putih untuk kesehatan.

Menurut beberapa penelitian manfaat makan bawang putih mentah dapat menangkal beberapa gangguan penyakit.

Dilansir Healthline inilah manfaat makan bawang putih mentah.

Baca Juga: Makan Bawang Putih Mentah Ternyata Punya Banyak Manfaat untuk Kesehatan, Tapi Ketahui Juga Cara Konsumsinya Berikut Ini

Manfaat Makan Bawang Putih Mentah

1. Meningkatkan Kekebalan

Beberapa penelitian telah menunjukkan manfaat makan bawang putih mentah.

Bawang putih mentah dinilai dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Ini dikarenakan dalam bawang putih mengandung antioksidan dan senyawa yang mengandung belerang seperti allicin.

Untuk mendapatkan manfaat ini, Moms perlu mengonsumsi bawang putih secara rutin.

Pastikan makan 2-3 siung bawang putih mentah setiap harinya.

2. Menstabilkan Kadar Gula Darah

Bawang putih dapat membantu mengurangi kadar gula darah.

Dan dapat mengontrol kadar gula darah agar tetap seimbang.

Makan bawang putih mentah sangat dianjurkan bagi Moms yang memiliki penyakit diabetes tipe 2.

Makan 1-2 siung bawang putih membantu menstabilkan kadar gula darah.

Konsumsi harian bawang putih secara teratur mengurangi risiko terjadinya penyakit diabetes.

Dalam bentuk suplemen yang mengandung ekstrak bawang putih dosis hingga 3.600 mg setiap harinya.

Baca Juga: 5 Obat Herbal yang Bisa Moms Coba Minum untuk Menurunkan Kolesterol dalam Tubuh, dari Kemangi hingga Bawang Putih

3. Mencegah Penyakit Alzheimer dan Demensia

Kerusakan oksidatif dari radikal bebas berkontribusi pada proses penuaan.

Sedangkan bawang putih mengandung antioksidan yang memberikan perlindungan tubuh terhadap kerusakan oksidatif.

Suplemen bawang putih dosis tinggi telah terbukti dapat meningkatkan enzim antioksidan pada manusia.

Secara signifikan ini akan mengurangi stres oksidatif pada orang dengan tekanan darah tinggi.

Dengan antioksidan di dalamnya bawang putih membantu melindungi dari kerusakan sel dan penuaan, sehingga mengurangi risiko penyakit alzheimer dan demensia.

4. Membuat Hidup Lebih Lama

Bawang putih memiliki ragam manfaat yang baik untuk kesehatan.

Manfaat makan bawang putih mentah dapat mengurangi risiko terjadi tekanan darah tinggi yang kerap mengancam nyawa.

Bawang putih memiliki efek yang menguntungkan untuk menyembuhkan berbagai macam jenis penyakit kronis.

Fakta lainnya bahwa bawang putih dapat melawan penyakit menular.

Sedangkan beragam penyakit kronis kerap menjadi penyebab umum kematian pada seseorang.

Jadi cukup masuk akal ya Moms jika makan bawang putih mentah dapat membantu hidup lebih lama.

Baca Juga: Bawang Putih Jadi Obat Pembasmi Hama dan Jamur Secara Alami, Ikuti Cara Buatnya Sebelum Disemprotkan ke Tanaman