Cara Pijat Kaki yang Benar dan Paling Aman, Bikin Si Kecil Bisa Cepat Jalan

By Ruby Rachmadina, Sabtu, 15 Oktober 2022 | 15:34 WIB
Cara pijat kaki yang benar dan paling aman agar Si Kecil cepat berjalan. ()

Nakita.id – Melihat tumbuh kembang sang buah hati memang jadi momen yang selalu dinantikan.

Apalagi saat Si Kecil sudah mulai belajar berjalan.

Berjlan termasuk perkembangan bayi yang paling penting dalam kehidupan Si Kecil.

Umumnya bayi akan mulai bisa berjalan di usia 1 tahun mereka.

Tetapi waktu bayi bisa berjalan tentu berbeda-beda.

Ada yang lebih cepat dan ada pula justru yang lebih lambat.

Cepat atau tidaknya bayi bisa berjalan bisa dipengaruhi oleh banyak faktor.

Tetapi apabila Si Kecil mengalami waktu sedikit lebih lama untuk bisa berjalan, hindarilah perasaan yang terlalu khawatir.

Dalam beberapa kasus ada beberapa bayi yang belum bisa berjalan saat berusia 17 atau 18 bulan.

Saat ini, sudah banyak cara yang bisa dilakukan agar sang buah hati cepat berjalan dan salah satu metode paling efektif dalam membantu Si Kecil mencapai tahapan ini adalah dengan memijat kaki bayi.

Dilansir dari berbagai sumber berikut cara pijat kaki yang aman untuk membantu Si Kecil agar cepat berjalan.

Baca Juga: Tidur Lebih Nyenyak dengan Pencet Titik Ini di Telapak Kaki, Kalau Dilakukan Rutin Bisa Jauh dari Insomnia

Cara Pijat Kaki yang Membantu Si Kecil Cepat Jalan

- Pertama, Moms bisa angkat salah satu kaki Si Kecil.

Berikan pijatan dengan penuh kelembutan ke bagian pangkal pahanya.

Moms bisa menggunakan ibu jari untuk memijat, kemudian turun ke bagian paha.

- Kemudian, berikan pijatan lagi tapi kali ini dengan membentuk huruf C.

Moms bisa memijat sambil memegang salah satu pergelangan kakinya.

Pijat dari pergelangan kaki hingga ke pangkal paha.

- Kali ini pijat bagian pinggul hingga kaki dengan pijatan yang memutar.

- Selanjutnya Moms bisa lakukan gerakan yang sama di bagian telapak kaki bayi.

- Belai bagian bawah kaki bayi dengan lembut, terutama dari tumit ke jari kaki Si Kecil.

- Pijat dengan lembut bagian atas atau bisa juga pada bagian punggung kaki.

- Remas dengan penuh kelembutan jari-jari kaki Si Kecil.

- Lalu, pijat dengan greakan melingkar seperti gerakan yang sudah dilakukan, pada pergelangan kaki bayi dan terakhir berikan belaian lembut pada seluruh bagian kaki.

Baca Juga: Lima Menit Sebelum Tidur Pijat Kaki dengan Minyak Wijen, Seminggu Dilakukan Hal Menakjubkan Ini Akan Terjadi Pada Tubuh

Sebaiknya hentikan pijatan jika bayi mulai merasa tidak nyaman atau merasa geli.

Moms perlu memahami kapan bayi menginginkan pijatan ini berhenti, terlebih jika Si Kecil mulai menangis.

Bayi menangis saat dipijat mungkin ada hal yang kurang tepat selama pemijitan.

Sebaiknya hindari penggunaan minyak atau lotion ketika memijat bayi.

Hal ini dikarenakan dapat membuat sensitivitas tangan Moms menurun.

Pijat kaki tidak hanya membantu perkembangan fisik Si Kecil, tetapi juga mempunya manfaat lainnya.

Beberapa manfaat pijat kaki bayi antara lain:

- Memperkuat sistem motorik Si Kecil.

- Meningkatkan sirkulasi darah.

- Mencegah kaki datar.

- Anak jadi lebih siap untuk berjalan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh bayi.

Baca Juga: Melatih Anak Terlambat Jalan Tidak Perlu Agresif, Begini Penjelasan dari Dokter Spesialis Anak