8 Langkah Turunkan Demam Anak Tanpa Obat Penurun Panas, Simak Moms!

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 21 Oktober 2022 | 17:25 WIB
Cara mengatasi anak demam tanpa obat (Nakita.id/Naura)

Cara Alami Menurunkan Panas Anak

1. Memberikan sup bergizi

Bahaya anak demam sebenarnya terletak pada dehidrasi.

Ini karena demam membuat anak berkeringat banyak.

Moms bisa memberikan tambahan cairan lewat sup bergizi yang kaya vitamin dan mineral.

2. Mandi cuka apel

Untuk menurunkan demam, Moms bisa memandikan si Kecil dengan air hangat.

Selain itu, tambahkan cuka apel untuk membuatnya lebih efektif.

Mengatasi anak demam tanpa obat

3. Teh herbal

Jika anak menolak minum air putih saat demam, Moms bisa memberikan teh herbal.

Selama tidak mengandung kafein, teh herbal aman dikonsumsi anak-anak.

4. Probiotik

Memberikan minuman probiotik akan membantu meningkatkan sistem imun.

Ini karena probiotik membantu menguatkan sistem pencernaan anak untuk membasmi bakteri yang ada.

5. Buah

Berikan buah-buahan berarir untuk anak ketika mereka mengalami demam.

Baca Juga: 7 Jenis Makanan yang Tidak Boleh Diberikan pada Anak Saat Demam