Pikir Lagi Kalau Mau Pakai Baju Baru yang Belum Dicuci, Ahli Jelaskan Bahayanya

By Aullia Rachma Puteri, Minggu, 23 Oktober 2022 | 07:00 WIB
Bahaya pakai baju baru yang belum dicuci, salah satunya terjadi efek samping pada kulit (Nakita.id/David)

Nakita.id - Punya kebiasaan pakai baju baru belum dicuci? Tolong tinggalkan kebiasaan buruk itu sekarang.

Mencuci baju baru sebelum dipakai ternyata sangat penting loh, Moms.

Meski baru membeli dan belum pernah dipakai, baju baru justru menyimpan beragam potensi masalah kesehatan yang tidak kita sadari.

Baju yang berasal dari toko baik di dalam etalase, atau diambil dari stok gudang yang masih terbungkus seharusnya dicuci terlebih dahulu sebelum dipakai.

Pakaian baru sangat mungkin terkontaminasi bakteri, jamur, kutu, dan juga bahan kimia seperti pewarna tergantung nagaimana alur distribusi pakaian tersebut.

Virus dan bakteri yang terdapat di dalam baju tersebut dapat menyebabkan flu, infeksi jamur, bahkan menimbulkan ruam di kulit.

Kuman dan bakteri bisa masuk melalui pori-pori kulit yang diserap melalui keringat sehingga dapat menyebabkan bakteri dapat lebih mudah masuk ke dalam jaringan tubuh.

Para ahli bahkan sudah mengingatkan bahaya pakaian baru yang belum dicuci untuk kesehatan kita.

Penjelasan lengkapnya ada di bawah ini.

Bahaya baju baru belum dicuci

Punya baju baru memang menyenangkan, tapi bahan kimia yang menempel akan merusak kulit kita.

Kesehatan kita juga akan sangat terganggu.

Baca Juga: Baju Lebaran Jangan Buru-buru Dipakai! Ini Bahayanya Langsung Pakai Baju Baru yang Belum Dicuci Bersih