Benarkah Penyakit Ginjal Akut pada Anak Lebih Parah Jika Mempunyai Penyakit Bawaan?

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 29 Oktober 2022 | 17:00 WIB
Seperti apa pengaruh penyakit bawaan pada penyakit gagal ginjal akut? (Nakita.id/Naura)

Gagal ginjal akut dan penyakit bawaan pada anak

Dampak penyakit bawaan terhadap gagal ginjal akut merupakan salah satu pertanyaan yang paling dicari banyak orang.

Sayangnya, penyakit bawaan pada anak ternyata bisa semakin memperburuk kondisi pasien gagal ginjal akut, Moms.

Selain itu, penyakit bawaan ginjal sejak lahir juga ternyata memperbesar kemungkinan anak terkena gagal ginjal akut, Moms.

Melansir NIH, penyakit ginjal bawaan lahir yang bisa memicu gagal ginjal di antaranya agenesis ginjal, displasia ginjal, sampai ginjal ektopik.

Kelainan ginjal bawaan lahir ini menyebabkan ukuran, struktur, atau posisi ginjal berbeda dari kebanyakan organ normal.

Maka dari itu, orangtua sebaiknya selalu memantau kondisi anak secara rutin.

Dengan begitu, gagal ginjal akut bisa dicegah atau tidak terlalu parah.

Adapun beberapa cara mencegah gagal ginjal akut yang bisa Moms lakukan adalah sebagai berikut:

1. Memastikan kebutuhan cairan anak terpenuhi

Cairan merupakan salah satu hal yang penting untuk menjaga fungsi ginjal tetap bekerja dengan baik.

Untuk itu, kebutuhan cairan anak setiap harinya harus selalu terpenuhi.

2. Memeriksa produksi urine anak

Gagal ginjal akut yang dialami anak akan menunjukkan sejumlah ciri.

Baca Juga: Ciri-ciri Penyakit Gagal Ginjal Akut yang Dialami Anak-Anak, Ini Gejala yang Paling Sering Terjadi