Anti Panik Saat Cacing di Kamar Mandi Muncul, Larutan dari Bahan Dapur Garam Ini Bisa Langsung Membasminya

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 26 Oktober 2022 | 14:30 WIB
Cara membasmi cacing di kamar mandi (Pexels)

Nakita.idCacing di kamar mandi menjadi salah satu masalah yang bisa dialami setiap rumah.

Cacing di kamar mandi bisa muncul ketika cuaca sedang lembab dikarenakan hujan.

Selain cacing di kamar mandi, musim hujan juga biasanya memicu hewan kecil lain bermunculan.

Sebut saja kelabang, kecoak, dan berbagai hama rumah lain.

Kemunculan cacing di kamar mandi tentunya akan menakutkan untuk Moms.

Apalagi untuk kalian yang gampang jijik dengan binatang kecil.

Selain itu, cacing juga bisa menimbulkan masalah kesehatan jika telurnya masuk ke dalam tubuh.

Itu sebabnya, penting untuk menjaga kebersihan lingkungan rumah.

Sebelum bicara cara membasmi cacing di kamar mandi, ada baiknya Moms tahu pemicunya.

Ini agar kalian bisa melakukan pencegahan dan cacing tidak muncul lagi di rumah.

Melansir dari berbagai sumber, ini penyebab cacing muncul di kamar mandi dan cara mengatasinya.

Baca Juga: Begini Cara Membasmi Cacing di Kamar Mandi Sesuai dengan Jenisnya 

Penyebab cacing di kamar mandi

Cacing tanah biasanya muncul di kamar mandi karena terbawa arus.

Ini bisa jadi disebabkan oleh pipa toilet yang mengalami kebocoran.

Selain itu, rumah yang memiliki saluran air tanah juga bisa jadi alasan cacing muncul.

Sistem drainase rumah yang buruk pun bisa menyebabkan acing tersapu aliran air.

Moms harus mencari tahu dari mana cacing ini muncul sebelum kalian bisa mencegahnya kembali.

Cara mengatasi cacing muncul di kamar mandi

Cara membasmi cacing di kamar mandi

Menghilangkan atau membuang cacing di kamar mandi setiap kali muncul tidak cukup.

Ini karena makhluk tersebut akan kembali muncul.

Moms bisa menggunakan cairan khusus untuk membasmi hewan melata ini.

Bersihkan kamar mandi dengan karbol atau deterjen secara rutin.

Ini terbukti bisa mencegah cacing muncul di kamar mandi.

Baca Juga: Cacing dan Parasit di Tubuh Langsung Lenyap, Kenali Cara Konsumsi Bawang Putih Sebagai Detoks Tubuh

Kalian hanya perlu menuangkan cairan pembersih ini di lantai.

Jika kalian tidak suka menggunakan cairan berbahan kimia, Moms bisa membuatnya sendiri.

Berikut bahan dan langkah yang harus dilakukan:

1. Siapkan garam 500 gram dan 5 liter air sabun cuci.

2. Campurkan kemudian kocok sampai larut menjadi satu.

3. Setelah campuran tercampur, tuang ke bagian lantai dan dincing kamar mandi.

4. Setelah itu, sikat semua bagian kamar mandi sampai bersih.

5. Siram dengan air bersih.

Cacing tidak akan kembali lagi jika Moms melakukan hal ini secara rutin.

Atau jika kalian menemukan celah tempat cacing muncul, Moms bisa langsung menuangkan cairan ini.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Ternyata Mudah Dilakukan! Ini Cara Mencegah Cacing Muncul di Kamar Mandi