Bener-bener Nggak Nyangka Hasilnya Bisa Hilangkan Kerutan di Bawah Mata, Rahasianya Cuma Pakai 4 Bahan Alami Ini Saja

By Poetri Hanzani, Rabu, 2 November 2022 | 15:23 WIB
Cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan bahan alami. (Poetri / Nakita)

Nakita.id - Bagaimana cara menghilangkan kerutan di bawah mata?

Kerutan tidak hanya muncul di dahi dan pipi, namun juga di bagian bawah mata.

Kerutan di bawah mata biasanya akan muncul sering bertambahnya usia seseorang.

Namun, kerutan ternyata juga bisa terjadi di usia muda.

Kondisi ini tentunya membuat sebagian orang merasa tidak percaya diri.

Untuk menutupi kerutan di bawah mata memang bisa dilakukan dengan penggunaan makeup.

Selain dengan makeup, ternyata kerutan juga dapat diatasi dengan berbagai cara alami.

Moms bisa mencoba menggunakan beberapa bahan alami untuk mengatasi kerutan.

Bahan alami yang bisa dicoba mulai dari pepaya, minyak kelapa, madu hingga minyak zaitun.

Jika masih penasaran, beberapa cara alami berikut dapat dicoba Moms.

Melansir GridHEALTH, inilah bahan alami mengatasi kerutan di bawah mata.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kerutan di Bawah Mata Secara Alami, Hasilnya Langsung Terlihat dengan Bahan Rumahan

1. Pepaya

Buah pepaya jadi salah satu bahan alami yang diketahui bisa mengatasi kerutan di bawah mata.

Kandungan vitamin A, vitamin C, Vitamin E dan lainnya sangat baik untuk kulit.

Caranya, cobalah membuat masker dari pepaya.

Siapkan pepaya lalu potong menjadi bagian kecil dan haluskan.

Kalau sudah, oleskan masker pepaya di bawah mata dan diamkan sekitar 15 menit.

Bilas area bawah mata dengan air bersih setelahnya.

2. Minyak Kelapa

Cara alami lainnya cobalah dengan minyak kelapa.

Vitamin E dan antioksidan yang terkandung di dalamnya dapat membantu mengatasi kerutan di area mata.

Caranya, cukup oleskan minyak kelapa di bawah mata secukupnya. Kemudian, pijat area bawah mata dengan lembut dan lakukan setiap malam sebelum tidur.

Baca Juga: Cara Alami Mencegah Munculnya Kerutan di Wajah, Gunakan Minyak Kelapa Bisa Jadi Salah Satunya

3. Madu

Manfaat madu untuk kesehatan dan kecantikan sudah tidak perlu diragukan lagi.

Madu memiliki sifat antioksidan dan vitamin A yang dapat mengatasi kerutan di bawah mata.

Moms hanya perlu oleskan madu di area bawah mata, lalu biarkan selama 20 menit.

Setelah itu bilas bagian bawah mata sampai bersih ya Moms.

4. Minyak Zaitun

Moms tentu sudah tidak asing lagi dengan minyak zaitun.

Kandungan vitamin A, D, E, K dan lainnya sangat baik untuk kesehatan tubuh dan kulit.

Caranya mudah, campurkan minyak zaitun dengan jus lemon. Lalu oleskan campuran ini di bagian bawah mata dan diamkan sekitar 15 menit hingga meresap pada kulit.

Setelah 15 menit, bersihkan menggunakan air hangat. Lakukan cara ini 2 hari sekali agar hasilnya lebih optimal.

Baca Juga: Ternyata Mudah Banget Menghilangkan Kerutan di Wajah, Modalnya Cuma Oleskan Minyak Ini

Artikel ini telah tayang di GridHEALTH dengan judul "Cukup Oleskan 4 Bahan Alami Ini Untuk Hilangkan Kerutan di Bawah Mata"