Begini Cara Mengatasi ISPA Pada Anak dengan Bahan Alami Tradisional

By Hanifa Qurrota A'yun, Senin, 14 November 2022 | 20:05 WIB
cara mengatasi ISPA pada anak (nakita.id/adel)

Nakita.id - ISPA adalah singkatan dari infeksi saluran pernafasan akut yang merupakan saluran yang mengganggu pernafasan.

ISPA ini tentunya membuat pernafasan menjadi terganggu.

Pada anak-anak yang sistem kekebalan tubunya belum kuat, virus pun akan semakin mudah menyerang tak terkecuali ISPA.

Melansir Healthline, ISPA ini disebabkan oleh virus.

Sebenarnya, ISPA ini merupakan penyakit yang tak terlalu berbahaya.

Namun jika tak segara ditangani, ISPA ini bisa menyebabkan hal yang fatal.

Bahkan ISPA jika tak segara diobati bisa saja menyebabkan komplikasi yang berbahaya.

ISPA ini sebenarnya hampir mirip dengan flu biasa.

Berikut ini penyakit yang masuk ke dalam katgori ISPA antara lain:

- Faringitis

- Sinusitis

Baca Juga: Langsung Coba Saat Hidung Tersumbat! Pijat Refleksi di 2 Titik Ini Ternyata Manjur Sembuhkan Batuk Pilek dalam Sekejap

- Epiglottitis

-Tracheobronchitis

Bagian atas pernapasan, seperti hidung, faring, tenggorokan, laring dan bronkus lah yang paring sering diserang ISPA.

Untuk Moms, ketahui sebenarnya pilek yang terjadi pada anak  juga termasuk ISPA.

Penyebab ISPA pada Anak

Virus yang dapat menyebabkan ISPA terdiri dari beberapa jenis virus seperti :

Parainfluenza

Human Metapnemovirus

Virus coxsackie

Adenovirus

Rhinovirus

Cara mengatasi ISPA

1. Obat Steroid

Obat steroid jenis dexamethasone dan prednisone bisa diberikan untuk mengurangi bengkak pada saluran pernafasan.

 Baca Juga: Rekomendasi Obat Pilek Tradisional yang Bisa Diandalkan Saat Pilek Menyerang, Murah dan Mudah Didapat

2. Berikan Madu Campur Perasan Jeruk

Madu memang membawa banyak manfaat untuk tubuh.

Hal ini kerap digunakan oleh para ibu untuk mengatasi ISPA pada anak-anak.

3. Istirahat yang Cukup

Istirahat ini memang sangat berpengaruh kepada kondisi kesehatan anak.

Demam dan pilek bisa berkurang jika istirahat cukup.

Saat anak mengalami ISPA sebaiknya Moms harus mengurangi aktifitasnya di luar rumah.

Hal ini berguna supaya kekebalan tubuh anak tak semakin lemah.

Nah itulah penyebab dan cara mengatasi ISPA.

Jangan panik lagi ya Mom!

Semoga membantu Ya!

Baca Juga: Ciri-ciri Penyakit Gagal Ginjal Akut yang Dialami Anak-Anak, Ini Gejala yang Paling Sering Terjadi