Hari Kesehatan Nasional, Simak Cara Mencegah Batuk Pilek pada Anak

By Syifa Amalia, Selasa, 15 November 2022 | 14:57 WIB
Meningkatkan kesadaran pentingnya kesehatan di Hari Kesehatan Nasional, ini dia cara mencegah anak sakit batuk pilek. (Nakita.id/Naura)

Supaya anak tetap terlindungi dari batuk pilek, berikut ini adalah cara yang bisa dilakukan sebagai tindakan pencegahan.

Cara Mencegah Batuk Pilek pada Anak

Pilek merupakan infeksi virus menular pada saluran pernapasan bagian atas.

Dilansir dari Kids Health, kebanyakan pilek disebabkan oleh virus yang dikenal sebagai rhinovirus yang dibawa dalam tetesan tak terlihat di udara atau benda yang kita sentuh.

Virus ini dapat masuk ke lapisan pelindung hidung dan tenggorokan, memicu reaksi sistem kekebalan yang dapat menyebabkan sakit tenggorokan, sakit kepala, dan kesulitan bernapas melalui hidung.

Batuk pilek pada anak dapat dicegah dengan menerapkan beberapa hal berikut ini :

1. Sering-seringlah Mencuci Tangan

Langkah yang baik untuk membantu mencegah anak tidak terserang batuk pilek adalah sering mencuci tangan dengan sabun dan air. Terutama setelah batuk atau bersin.

Nyatanya, mencuci tangan yang baik mungkin merupakan satu-satunya cara paling efektif untuk mengurangi penyebaran infeksi.

Pembersih tangan berbasis alkohol juga efektif untuk menyingkirkan kuman dari tangan.

Kuman penyebab batuk pilek dapat menempel di permukaan yang sering disentuh.

Misalnya gagang pintu, mainan, dan tangan itu sendiri.

Mencuci tangan dengan sabun yang benar menciptakan gesekan yang cukup untuk menyingkirkan sebagian besar kuman terkait.

Baca Juga: Hari Kesehatan Nasional, Ini Dia Cara Menjaga Imun Tubuh Tetap Sehat