Kunci Jawaban Uji Pemahaman Halaman 134 PKN Kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka

By Hanifa Qurrota A'yun, Minggu, 20 November 2022 | 18:30 WIB
Kunci jawaban PKN kelas 11 SMA halaman 134 tentang tantangan yang dihadapi generasi muda di era globalisasi (Pixabay.com)

Nakita.id - Berikut ini kunci jawaban PKN kelas 11 SMA halaman 134 mengenai tantangan yang dihadapi generasi muda di era globalisasi.

Pada bagian ini, siswa akan diminta untuk menyebutkan tentang tantangan yang dihadapi generasi muda dalam upaya melestarikan budaya.

Siswa juga akan diminta untuk menjabarkan dampak-dampak masuknya budaya luar ke Indonesia

Artikel ini bertujuan untuk memberikan gambaran dan referensi jawaban.

Namun, perlu diingat bahwa jawaban yang disajikan bukan kunci jawaban mutlak.

Yuk, disimak!

Kunci Jawaban PKN SMA kelas 11

a. Apa tantangan yang dihadapi oleh generasi muda dalam upayanya melestarikan tradisi lokal? Cara apa yang bisa ditempuh agar tantangan tersebut bisa diatasi?

Pembahasan:

Globalisasi membuat banyak budaya mudah masuk ke Indonesia.

Para generasi muda harus pandai menyaring berbagai budaya asing yang masuk ke Indonesia.

Kita tak perlu menolak budaya asing, namun cukup dengan menolak nilai-nilai yang bertentangan dengan nilai Pancasila dan mempelajari tradisi lokal mulai dari daerah asal masing-masing.

Harus dicari banyak upaya supaya generasi muda mencintai budaya sendiri.

Baca Juga: Jenis-jenis Awan dan Ketinggiannya, Materi IPS Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka

b. Menurut kalian, masuknya berbagai kebudayaan asing ke Indonesia, apakah menjadi sebab lunturnya kecintaan generasi muda terhadap kebudayaan nusantara? Berikan penjelasan!

Pembahasan:

Masuknya berbagai kebudayaan asing ke Indonesia menjadi salah satu penyebab lunturnya kecintaan generasi muda terhadap kebudayaan nusantara karena tak sedikit materi di sekolah yang belum memasukkan kearifan lokal daerah ke dalam setiap materinya.

Seperti halnya dalam berpakaian, banyaknya turis yang masuk di Indonesia membawa perubahan dalam berpenampilan dan tingkah laku.

Generasi muda juga banyak yang lebih menyukasi lagu luar negeri dari pada lagu daerah.

c. Sebagai jati diri bangsa Indonesia, bagaimana caranya agar Pancasila bisa menjadi pegangan untuk berkolaborasi dengan tradisi atau budaya dari bangsa lain?

Pembahasan:

Caranya agar Pancasila bisa menjadi pegangan untuk berkolaborasi dengan tradisi atau budaya dari bangsa lain adalah dengan menolak kebudayaan yang bertentangan dengan nilai Pancasila.

Melakukan kolaborasi budaya jika budaya asing yang masuk masih sesuai dengan nilai Pancasila.

Bangga memiliki tradisi atau budaya sendiri.

Rasa bangga membuatnya dapat mempertahankan dan memegang teguh budaya sendiri.

Nah, itulah dia kunci jawaban PKN kelas 11 SMA halaman 134 tentang tantangan yang dihadapi generasi muda di era globalisasi.

Semoga membantu, ya!

Baca Juga: Rumus Trigonometri Jumlah dan Selisih Dua Sudut, Materi dan Soal Kurikulum Merdeka Matematika Kelas 11 SMA