Manfaat Makan Jagung untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui, Bagus untuk Kulit dan Wajah!

By Kirana Riyantika, Senin, 28 November 2022 | 11:44 WIB
Manfaat makan jagung untuk kecantikan kulit (Pixabay.com/Couleur)

Nakita.id - Ada banyak manfaat makan jagung yang tidak diketahui orang.

Jagung manis memiliki rasa yang enak dan bisa diolah menjadi berbagai makanan.

Bisa direbus, digoreng, dan sebagainya.

Makan jagung memiliki manfaat yang banyak untuk kesehatan.

Termasuk, kesehatan kulit dan kecantikan tubuh.

Melansir Style Craze, berikut manfaat makan jagung untuk kesehatan kulit dan kecantikan wajah.

Manfaat jagung untuk kulit dan kecantikan

1. Menunda proses penuaan

Makan jagung secara rutin bia membantu menuda proses penuaan.

Sebab, pada jagung terdapat kandungan antioksidan yang tinggi.

Kandungan antioksidan tinggi bisa membantu menangkal berbagai radikal bebas yang berasal dari debu, polusi, residu produk perawatan kulit, dan sebagainya.

Sehingga, bila Moms ingin awet muda bisa dicoba rutin makan jabgung manis.

2. Membuat kulit terasa kenyal

Makan jagung secara teratur bisa membantu menjaga kulit tetap bercahaya dan menjadi kenyal.

Baca Juga: Ketahui Manfaat Makan Jagung Sebelum Tidur, Efeknya Bikin Kaget