Ketahui Manfaat Makan Jagung Sebelum Tidur, Efeknya Bikin Kaget

By Kirana Riyantika, Minggu, 27 November 2022 | 22:00 WIB
Penjelasan manfaat makan jagung sebelum tidur (Pixabay/ulleo)

Nakita.id - Penting untuk mengetahui manfaat makan jagung sebelum tidur.

Jagung jadi salah satu makanan yang banyak disukai karena rasanya yang gurih, manis, dan mengenyangkan.

Bahkan, di beberapa wilayah jagung merupakan makanan pokok pengganti nasi.

Beberapa olahan yang terbuat dari jagung diantaranya direbus, dibakar, dipanggang, dan sebagainya.

Lalu, adakah manfaat khusus makan jagung sebelum tidur?

Ini penjelasannya melansir The Indian Med dan Net Meds.

Manfaat Makan Jagung Sebelum Tidur

1. Membuat Tidur Nyenyak

Makan jagung sebelum tidur dengan porsi terkontrol bisa membantu meningkatkan konduksi impuls saraf.

Ini bisa membantu mengaktifkan pusat memori di otak.

Dampaknya, bisa membantu menenangkan pikiran karena adanya peningkatan kadar asam amino triptofan.

Peningkatan kadar triptofan bisa membantu menghasilkan keseimbangan dalam kadar serotonin neurotransmitter.

Sehingga, rutin makan jagung sebelum tidur bisa membantu mengobati kecemasan serta insomnia.

Baca Juga: Sederet Manfaat Makan Jagung Rebus untuk Kesehatan, Ternyata Baik untuk Jantung dan Cegah Kanker Usus!