Pilihan Obat Terbaik Atasi Asam Lambung, Aman untuk Digunakan

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 13 Desember 2022 | 17:30 WIB
Obat mengatasi asam lambung ()

Nakita.id - Penyakit asam lambung merupakan kondisi gangguan kesehatan yang dialami banyak orang.

Asam lambung kambuh ketika asam di lambung mengalir naik ke esofagus.

Kondisi asam lambung kambuh ini bisa menyebabkan perut nyeri, dada panas hingga rasa sakit di ulu hati.

Asam lambung bisa dibilang parah ketika kambuh lebih dari dua kali dalam seminggu.

Penyakit asam lambung yang sering kambuh bisa menyebabkan orang mengalami GERD.

Untuk meringankan gejala asam lambung, Moms bisa menggunakan sejumlah cara.

Pertama adalah dengan menggunakan bahan alami dan yang kedua dengan obat medis.

Selain itu, perubahan pola hidup dan pola makan penting dilakukan agar asam lambung tidak semakin parah.

Melansir dari berbagai sumber, berikut rekomendasi obat asam lambung yang aman dikonsumsi:

Rekomendasi Obat Asam Lambung

1. Mylanta

Moms pasti sudah cukup akrab dengan obat yang satu ini.

Baca Juga: Catat! Ini 8 Jenis Minuman Jitu Ampuh Atasi Asam Lambung Anti Kambuh

Mylanta dapat meredakan gejala asam lambung dan mengurangi rasa tidak nyaman di perut.

Obat ini hanya boleh dikonsumsi usia 6 tahun ke atas dan bisa dibeli bebas di apotek.

2. Gastrinal

Gastrinal juga merupakan obat asam lambung yang dijual bebas.

Obat ini berfungsi menetralkan asam lambung dan tersedia dalam tablet dan cair.

Sebelum mengonsumsi, pastikan kalian membaca aturan minum pada label yang tertera.

3. Stromag

Stromah menngandung magnesium hidroksida yang bagus untuk menurunkan asam lambung.

Selain itu, ada juga kandunan dimetikon yang efektif untuk mengurangi kembung akibat produksi gas berlebih dalam perut.

Sanmag merupakan obat asam lambung dalam bentuk sirup dan tablet.

Obat ini mengandung simetikon, magnesium trisilkat dan alumunium hidroksida yang bisa meredakan asam lambung.

Baca Juga: Penyebab Asam Lambung Kambuh di Malam Hari, Perhatikan 6 Hal Berikut Ini

4.Polysilane

Polysilane merupakan obat asam lambung dengan kandungan dimetilpolisiloksan, aluminium hidroksida, dan magnesium hidroksida.

Obat ini bisa mengurangi gejala seperti kembung, nyeri ulu hati dan sendawa berlebihan saat asam lambung kambuh.

Polysilane dapat dibeli secara bebas karena tidak perlu menggunakan resep.

5. Lambucid

Lambucid merupakan salah satu obat sirup yang bisa mengatasi asam lambung kambuh.

Komposisinya terdiri atas simetikon, aluminium hidroksida, dan magnesium hidroksida.

Obat berfungsi menetralkan asam lambung dan meringankan gejala gangguan kesehatan yang muncul.

Baca Juga: Obat Pertolongan Pertama untuk Asam Lambung serta Cara Mengatasinya