Cara Terbaik Ibu Mengatur Keuangan Keluarga

By Kirana Riyantika, Senin, 19 Desember 2022 | 14:43 WIB
Penjelasan cara mengatur keuangan keluarga (Nakita.id/Mita)

Nakita.id - Mengetahui informasi cara ibu mengatur keuangan keluarga sangat penting untuk diketahui.

Dengan mengetahui cara mengatur keuangan yang baik, bisa membantu Moms supaya bisa mendapatkan keamanan finansial serta menghindari masalah finansial karena kurang baiknya pengelolaan.

Manajemen keuangan rumah tangga bukan hal yang sederhana.

Ada banyak sekali hal yang perlu diperhatikan.

Diantaranya pengeluaran sehari-hari, menangani tagihan tak terduga, hingga menabung untuk masa depan.

Melansir Raising Children, berikut ulasan mengenai cara terbaik mengatur keuangan keluarga.

Cara mengatur keuangan keluarga

1. Perhatikan anggaran keluarga

Penting bagi Moms menghitung berapa uang yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti makan, bayar rumah (bagi yang menyicil atau mengontrak), serta utilitas seperti gas, listrik, telepon, dan air.

Biata transportasi dan layanan medis juga harus diperhatikan.

Pastikan Moms membelanjakan uang dengan bijak untuk hal-hal yang benar-benar Moms butuhkan.

Berhemat untuk hal-hal yang merupakan keinginan, namun bukan hal pokok.

Moms juga perlu menyisihkan uang untuk pengeluaran tak terduga, misalnya ban motor bocor, mobil mogok, dan sebagainya.

Baca Juga: Tips Jitu Mengatur Keuangan dengan Gaji UMR, Siapa Bilang Enggak Bisa Nabung?

Tips cara ibu mengatur keuangan keluarga lainnya, yaitu menghentikan pengeluaran berlebihan yang tidak disengaja.

2. Melakukan penganggaran

Kunci melakukan penganggaran, yaitu dengan membelanjakan lebih sedikit dari penghasilan.

Caranya, buat daftar penghasilan, lalu untuk apa saja uang dikeluarkan, misalnya untuk belanja dan membayar utang.

Anggaran untuk menabung juga diperlukan.

Jangan lupa juga anggarkan untuk biaya darurat.

Lalu, hitung hasil pengurangan antara penghasilan dan pengeluaran serta dana darurat.

Bila ada yang sia, maka uang sisa itu bisa digunakan untuk memenuhi kesenangan.

3. Melacak pengeluaran

Moms perlu melacak pengeluaran dan mengkategorikannya pada dua jenis.

Dua jenis pengeluaran, yaitu pengeluaran biasa rutin (biaya tetap) serta pengeluaran tidak teratur (variabel).

Contoh pengeluaran tetap diantaranya pembayaran cicilan atau sewa, utilitas, biaya sekolah, asuransi kesehatan, biaya angkutan umum, pembayaran kartu kredit, dan sebagainya.

Sementara, contoh pengeluaran variabel adalah makanan, seragam sekolah, biaya perbaikan mobil, barang pribadi, pendaftaran sekolah, dan sebagainya.

Baca Juga: Tips Hemat dan Bijak Keuangan Agar Tak Boros Melulu

4. Merencanakan uang yang harus disimpan

Berikut beberapa tips merencanakan uang tabungan:

a. Tinjau pengeluaran

Cari tahu seberapa banyak uang yang bisa Moms tabung. Bisakah membelanjakan lebih sedikit pada baang-barang tertentu? Bisakah melunasi cicilan secepat mungkin supaya bisa segera menabung lebih banyak? Dan sebagainya.

b. Bangun penyangga tabungan

Sangat penting untuk Moms menyimpan tabungan ekstra untuk keadaan darurat keuangan. Misalnya, menyimpan sejumlah uang di rekening tabungan terpisah.

c. Tetapkan tujuan menabung

Apa tujuan menabung? berapa banyak yang perlu Moms hemat untuk mencapainya? Sangat penting memikirkan semua hal itu.

d. Tetapkan tenggat waktu tujuan

Penting bagi Moms menetapkan tenggat waktu tujuan secara realistis supaya terhindar dari tekanan.

e. Buka rekening bebas biaya

Untuk rekening menabung sebaiknya dipisah dari rekening utama. Moms bisa mengatur debit langsung dari rekening utama secara teratur mengirim sejumlah tabungan yang sudah ditetapkan.

Baca Juga: Tips Menabung Mudah Supaya Keuangan Tetap Sehat, Yuk Simak Langkahnya!