10+ Pilihan Makanan Sehat yang Dianjurkan untuk Ibu Menyusui, Bergizi Tinggi

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 27 Desember 2022 | 17:39 WIB
Makanan ibu menyusui (Freepik)

Nakita.id - Inilah makanan untuk ibu menyusui yang sehat dan enak. Wajib dikonsumsi setiap hari.

Manfaat makanan ibu menyusui ini salah satunya meningkatkan produksi ASI.

Dijamin Moms tidak akan menyesal memakannya. Selengkapnya ada di bawah ini.

Makanan Sehat untuk Ibu Menyusui

Daftar makanan sehat untuk ibu menyusui semuanya ini berasal dari bahan alami, tidak ada makanan instan apalagi makanan cepat saji. Manfaatnya beragam, tapi kebanyakan untuk meningkatkan produksi ASI.

Moms bisa mengonsumsinya setiap hari dengan porsi cukup, jangan sampai berlebihan. Dengan begitu Moms bisa mengonsumsinya setiap hari.

1. Wortel

Tak hanya bagus untuk kesehatan mata, vitamin A dalam wortel juga bisa meningkatkan kualitas produksi ASI.

Moms bisa mengonsumsi wortel segar dalam bentuk salad atau jus yang dikonsumsi di pagi hari.

2. Ikan

Ikan berlemak, seperti salmon, adalah makanan enak yang pantas busui nikmati saat menyusui karena mengandung sejenis lemak yang disebut DHA yang sangat penting untuk perkembangan sistem saraf bayi.

Ikan berlemak juga bisa membantu menstabilkan suasana hati Moms.

Hal ini terutama penting setelah melahirkan, karena 10 sampai 15 persen perempuan dapat mengalami depresi pascamelahirkan.

Namun, para ahli merekomendasikan agar perempuan memakan ikan tersebut secukupnya saat menyusui karena ikan bisa saja mengandung kadar merkuri dalam jumlah tinggi, yang dapat dijangkau bayi melalui ASI.

Baca Juga: Perhatikan Pentingnya Gizi dan Makanan Seimbang yang Dibutuhkan Ibu Menyusui