Cara Menghilangkan Strecth Mark di Paha Hanya dengan 5 Bahan Alami Ini, Coba Sekarang!

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 3 Januari 2023 | 13:30 WIB
Cara menghilangkan stretch mark di paha (Pexels/Karolina Grabowska)

Nakita.id - Simak Moms, begini cara menghilangkan stretch mark di paha!

Sebagian besar perempuan mengalami masalah stretch mark setelah kehamilan atau kenaikan berat badan.

Perlu Moms tahu kalau stretch mark muncul karena perubahan berat badan yang mendadak.

Meski tidak berbahaya untuk kesehatan, tapi stretch mark bisa mengganggu penampilan.

Jika Moms merasa tidak percaya diri dengan kehadiran stretch mark, kalian bisa mengatasinya dengan bahan alami.

Melansir dari berbagai sumber, berikut sejumlah bahan alami yang bisa membantu mengatasi stretch mark.

Bahan Alami untuk Atasi Stretch Mark

1. Kopi

Bubuk kopi dapat mengelupas sel kulit mati yang terakumulasi dan mengangkat kulit yang kendur.

Selain itu, bubuk kopi yang digosokkan pada kulit juga bisa melancarkan peredaran darah.

Bubuk kopi juga mendorong regenerasi sel kulit yang baru dan sehat, membuatnya terlihat lebih kecang dan kenyal.

Tak hanya itu, bubuk kopi bisa juga untuk mencerahkan kulit dan meningkatkan kolagen dan antioksidan yang memperbaiki kerusakan kulit akibat radikal bebas.

Caranya memakainya mudah sebab Moms hanya perlu menyiapkan beberapa sendok kopi bubuk dengan sedikit air hangat.

Baca Juga: Cara Terbaik Meminimalkan Timbulnya Stretch Mark Saat Hamil