Kemudian oleskan campuran tersebut pada area yang diinginkan, pijat dan gosokkan dengan melingkar.
Setelah itu, biarkan bubuk kopi menempel pada stretch marks selama 15 menit, kemudian bilas dengan air biasa.
Lakukan perawatan ini sesering mungkin, biasa saja lakukan setiap hari hingga garis-garis pada kulit mulai menghilang.
Telur putih mengandung banyak nutrisi bermanfaat seperti protein, potassium, riboflavin dan magnesium.
Kandungan ini baik untuk kesehatan kulit dan bisa digunakan untuk menyembuhkan bekas hamil di perut.
Cara paling mudah untuk digunakan adalah membuat masker putih telur.
- Pisahkan 2 butir telur dari bagian kuningnya kemudian kocok sampai menjadi busa.
- Bersihkan bagian perut dengan air hangat dan aplikasikan busa putih telur ke bagian perut.
- Tunggu 15 menit kemudian cuci dengan air hangat.
- Keringkan dengan handuk.
Setelah melakukan ini, kulit perut Moms pasti menjadi lebih kencang dan cerah, lakukan rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.
Baca Juga: Bye Stretch Mark Membandel! Cukup Hilangkan dengan Lidah Buaya, Simak Cara Pakainya
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR