7 Tanda Melahirkan Bayi Kembar, Salah Satunya Sering Buang Air Kecil

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 8 Januari 2023 | 19:14 WIB
Tanda melahirkan bayi kembar. (Pexels.com/Pavel Danilyuk)

Nakita.id - Berikut sederet tanda melahirkan bayi kembar yang wajib Moms ketahui.

Menanti momen persalinan memang kerap kali membuat para Moms khawatir.

Apalagi, ketika Moms harus melahirkan bayi kembar, pasti akan lebih cemas.

Karena, melahirkan satu bayi saja perjuangannya sungguh luar biasa.

Ketika melahirkan bayi kembar, tentu saja Moms harus menyiapkan tenaga yang super ekstra.

Pasalnya, durasi melahirkan pasti akan lebih lama nantinya.

Tetapi, hal tersebut tidak perlu Moms ambil pusing, jika sudah siap secara fisik dan mental pasti persalinan akan berjalan lancar.

Selain persiapan fisik dan mental, tanda melahirkan juga wajib Moms pahami.

Salah satu tanda melahirkan yang paling umum terjadi adalah sering buang air kecil.

Karena menjelang proses persalinan, posisi kepala bayi pun akan berubah menjadi di bawah.

Nah, posisi tersebutlah yang bisa memberikan tekanan pada kandung kemih.

Baca Juga: Syarat Bisa Melahirkan di Bidan, Ibu Hamil Harus Dinyatakan Sehat Tanpa Ada Kendala

Sehingga, menyebabkan Moms sering buang air kecil ketika menjelang persalinan.

Tanda Melahirkan Bayi Kembar

Melansir dari Medical News Today, selain sering buang air kecil, tanda melahirkan anak kembar lainnya adalah sebagai berikut:

1. Kenaikan Berat Badan yang Lebih Cepat

Ketika hendak melahirkan bayi kembar, tak perlu kaget bila kenaikan berat badan Moms sangat signifikan.

Maka dari itu, Moms juga harus menjaga pola makan supaya kenaikan berat badan yang dialami tidak semakin parah.

Karena jika Moms mengalami obesitas, bisa mengganggu kelancaran proses melahirkan.

2. Ukuran Perut yang Lebih Besar

Biasanya ketika mengandung bayi kembar, ukuran perut Moms akan lebih besar.

Hal tersebut wajar saja terjadi Moms, karena di dalam perut Moms terdapat dua orang bayi.

3. Porsi Makan yang Lebih Banyak

Karena mengandung dua bayi, pastinya kebutuhan nutrisi Moms akan meningkat.

Hal tersebutlah yang membuat porsi makan Moms lebih banyak ketika akan melahirkan bayi kembar.

Kondisi tersebut sangat wajar terjadi, karena Moms harus berbagi nutrisi dengan kedua buah hati.

4. Mengandung di Atas 30 Minggu

Kondisi ini tentu saja dipengaruhi oleh faktor hormonal dan lainnya.

Baca Juga: Tanda Melahirkan Ditandai Adanya Kontraksi Palsu, Seperti Apa?

5. Pusing yang Tidak Tertahankan

Para Moms yang hendak melahirkan bayi kembar biasanya akan mudah merasakan pusing.

Hal tersebut bisa terjadi karena pelebaran dinding pembuluh darah. 

Pelebaran dinding pembuluh darah tersebut disebabkan karena adanya perubahan hormon selama kehamilan.

6. Kontraksi

Tanda melahirkan bayi kembar lainnya juga akan terjadi kontraksi.

Kontraksi menjelang persalinan ini akan terasa semakin intens.

Biasanya akibat kontraksi ini, bagian punggung Moms akan merasa nyeri.

Nyeri tersebut pun lama kelamaan akan berpindah ke bagian bawah perut.

7. Pecah Air Ketuban

Gejala melahirkan juga bisa ditandai dengan pecah air ketuban.

Air ketuban biasanya akan mengalir ke celana dalam Moms.

Jika sudah mengalami pecah air ketuban, maka segera pergi ke rumah sakit ya, Moms.

Itu dia, sederet tanda melahirkan bayi kembar yang bisa Moms waspadai mulai saat ini.

Baca Juga: 7 Tanda Melahirkan Tanpa Flek, Ini yang Harus Moms Perhatikan