Rincian Biaya Program Hamil di Klinik Fertilitas, dari Awal Konsultasi sampai Proses Akhir

By Shannon Leonette, Jumat, 27 Januari 2023 | 18:16 WIB
Sebelum memutuskan, Moms dan Dads perlu tahu dulu berapa biaya program hamil di klinik fertilitas. Berikut ini rinciannya. (Nakita.id/Naura)

4 Tips Menyiapkan Biaya Program Hamil

1. Ketahui Kondisi Kesuburan Masing-masing

Pertama, pastikan Moms dan Dads sudah memeriksakan kesuburannya masing-masing sejak dini.

Bahkan, jauh sebelum mulai menikah.

Pasalnya, masalah infertilitas dapat disebabkan oleh banyak hal seperti pola hidup, penyakit, kondisi genetik, dan lain-lain.

2. Pilih Jenis Promil yang Ingin Diikuti

Setelahnya, Moms dan Dads bisa berdiskusi untuk memilih jenis program hamil yang ingin diikuti.

Cari tahu dan kumpulkan informasi sebanyak-banyaknya itu juga penting sebelum memutuskan.

Jika perlu, mintalah masukan dan informasi dari dokter terkait promil yang ingin diikuti, juga kisaran biayanya.

3. Cek Kondisi Keuangan

Tips satu ini juga sangat penting sebelum Moms dan Dads benar-benar ingin mengikuti promil yang diinginkan.

Jika perlu, buatlah budget pengeluaran sehari-hari, lalu carilah sumber penghasilan tambahan dan mulai menabung.

4. Manfaatkan Asuransi Kesehatan

Terakhir, untuk menghemat biaya, Moms dan Dads juga bisa mencari tahu terkait asuransi kesehatan yang dimiliki.

Apabila bisa digunakan, segera manfaatkan asuransi tersebut sebaik mungkin agar tidak terlalu memakan biaya.

Semoga informasi di atas bermanfaat.

Baca Juga: Kenali Gangguan Prostat Penghambat Pasangan Hamil yang Juga Berpotensi Menurunkan Libido