10 Cara Menghilangkan Bau Mulut Secara Alami Tanpa Obat Apapun

By Poetri Hanzani, Senin, 30 Januari 2023 | 13:48 WIB
Menghilangkan bau mulut secara alami, salah satunya dengan jahe. (Poetri / Nakita)

Ini dapat menghambat bau mulut, menyegarkan napas, menguatkan gusi, dan melindungi gigi.

Moms bisa mengunyah beberapa daun sirih setelah makan untuk mengurangi bau mulut. 

4. Cuka Sari Apel

Cuka sari apel memiliki sifat antibakteri yang sangat membantu dalam mengurangi halitosis.

Ini dapat mengembalikan keseimbangan pH di mulut. Caranya, cukup buat larutan cuka sari apel dan air.

Gunakan sebagai obat kumur, dan berkumurlah selama 3-5 menit. Setelah itu, bilas mulut dengan air biasa. 

5. Minyak Kelapa

Minyak kelapa memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba yang baik untuk mengatasi bau mulut.

Moms hanya perlu berkumur dengan minyak kelapa selama 5-10 menit, lalu keluarkan.

Gunakan air hangat untuk membilas mulut setelahnya.

6. Garam Epsom

Garam Epsom memiliki sifat antibakteri alami yang melawan bakteri mulut dan menghilangkan bau mulut.

Campurkan garam ke dalam air dan berkumurlah. Lakukan dengan rutin di awal dan sesuai kebutuhan setelahnya. 

7. Jahe

Sifat antimikroba jahe membantu menghilangkan bau tak sedap pada mulut, dan berbagai jenis infeksi mulut maupun tenggorokan.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bau Mulut Akibat Karang Gigi, Bisa Ikuti 7 Tips Berikut Ini