Tips Agar Minyak Goreng Tak Mudah Tengik, Cara Menyimpannya Perlu Diperhatikan

By Amallia Putri, Rabu, 8 Februari 2023 | 11:57 WIB
Menyimpan minyak goreng agar tak bau (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa cara yang bisa dilakukan agar minyak goreng tak mudah tengik.

Setelah menggunakan minyak goreng untuk memasak, biasanya Moms menyimpannya di dalam wadah untuk digunakan nanti.

Ini adalah cara yang umum digunakan sehingga minyak goreng tak mudah habis.

Namun, seringkali setelah disimpan minyak goreng malah jadi bau tengik dan Moms pun ragu untuk menggunakannya.

Biasanya, minyak goreng yang berubah aroma seperti ini disebabkan karena cara penyimpanannya.

Ini dia beberapa cara yang bisa dilakukan terkait penggunaan dan penyimpanan minyak goreng bekas agar tak mudah bau.

Cara Menyimpan Minyak Goreng Agar Tak Mudah Bau

Agar tidak mudah tengik, perhatikan cara penyimpanannya dengan cermat seperti berikut ini:

1. Gunakan minyak kelapa sawit dalam enam bulan setelah dibeli.

2. Apabila tercium aroma yang kurang enak, rasa tengik, atau minyak berubah warna, sebaiknya tidak digunakan lagi ya, Moms.

3. Hindari menyimpan minyak di tempat yang suhu lebih rendah karena bisa menyebabkan minyak mengental.

4. Gunakan wadah dari kaca atau aluminium untuk menyimpan minyak dan hindari wadah yang mengandung elemen tembaga.

Baca Juga: Update Harga Minyak Goreng Hari Ini di Alfamart dan Indomaret: Paling Murah Merk Delima Cuma Rp15 Ribuan