Tanpa Sadar Sering Dilakukan Banyak Orang, Ini 8 Kebiasaan Buruk yang Jadi Penyebab Mesin Cuci Cepat Rusak

By Syifa Amalia, Selasa, 14 Februari 2023 | 07:59 WIB
Berbagai kebiasaan salah yang menyebabkan mesin cuci cepat rusak. (Freepik.com)

Nakita.id – Coba ingat lagi Moms, apakah cara menggunakan mesin cuci selama ini sudah benar?

Adanya mesin cuci memang dapat meringankan pekerjaan rumah tangga membersihkan pakaian-pakaian yang kotor.

Meski tampaknya mudah dalam pengoperasiannya, rupanya sebagian orang masih ada yang salah, lo.

Banyak yang masih melakukan beberapa kesalahan umum di mana tanpa disadari dapat menyebabkan kerusakan pada barang elektronik ini.

Supaya tidak ingin ada masalah yang dapat timbul karena penggunaan yang salah, Moms perlu memperhatikannya mulai dari sekarang.

Lantas, apa saja ya hal-hal yang selama ini salah dilakukan?

Dilansir dari beberapa sumber, berikut beberapa kebiasaan buruk yang jadi penyebab mesin cuci cepat rusak.

Kebiasaan Buruk Saat Menggunakan Mesin Cuci

1. Membebani mesin cuci terlalu banyak pakaian

Ketika pakaian kotor menumpuk, tentu Moms tergoda untuk menyelesaikan dalam satu muatan.

Namun, membebani mesin cuci hanya akan menjadi bumerang.

Pakaian tidak dibersihkan secara menyeluruh, karena detergen tidak dapat bersirkulasi saat mesin dikemas terlalu rapat.

Selain itu juga, pakaian tidak dapat dibilas secara menyeluruh, sehingga meninggalkan residu detergen.

Baca Juga: Masukkan Tisu Basah ke Dalam Mesin Cuci Ternyata Punya Manfaat Loh Moms, Simak di Sini!