Pengacara Giorgio Ramadhan Ungkap Kronologi Berbeda pada Kejadian Fortuner Vs Brio, Tidak Lawan Arah dan Habis Pulang Maen Anggar

By Saeful Imam, Selasa, 14 Februari 2023 | 16:31 WIB
Pengacara Giorgio Ramadhan ungkap kliennya tidakberkendara melawan arah ()

Ari lantas meninggalkan lokasi tersebut ke arah Mampang, Jakarta Selatan. Sementara itu, pengemudi Fortuner melaju ke arah Antasari, Jakarta Selatan.

Tak berselang lama, masih di Jalan Senopati, pengemudi Fortuner itu ternyata mengejar kendaraan Ari. Mobilnya kembali diadang.

Saat itu, pengemudi Fortuner turun dari kendaraannya sembari membawa benda menyerupai airsoft gun.

Menggunakan benda tersebut, pengemudi Fortuner memukul kaca mobil Ari di bagian kanan dan kiri.

"Pengemudi Fortuner turun, membawa airsoft gun, memukul kaca penumpang kiri dan depan," ucap dia.

Tak hanya itu, pengemudi Fortuner kembali ke kendaraanya dan mengambil sebilah pedang samurai.

Menggunakan pedang tersebut, pengemudi Fortuner kembali merusak kendaraan Ari, tepatnya di bagian kaca depan dan kap mobil.

"Tidak puas oleh pengerusakan tersebut, pengemudi kembali menabrak mobil Ari sebanyak dua kali,"ujarnya.

Baca Juga: Baru Menikah Sudah Ditimpa Kemalangan, Mobil Fortuner Mahar Penjual Bakso Disita Polisi Karena Hasil Curian