Berapa Banyak Biaya yang Dikeluarkan untuk Pijat Laktasi di Puskesmas?

By Amallia Putri, Minggu, 19 Februari 2023 | 14:58 WIB
Biaya untuk pijat laktasi di puskesmas (Freepik.com)

Moms dan Dads bisa mencoba untuk mencaritahu informasi mengenai biaya pijat laktasi dan konsultasinya di puskesmas setempat.

Manfaat Pijat Laktasi

ASI merupakan sumber nutrisi utama yang harus dipenuhi untuk bayi.

ASI berfungsi untuk mendukung tumbuh kembang bayi.

Bagi bayi, ASI memiliki banyak manfaat seperti mengoptimalkan pertumbuhan, meningkatkan kecerdasan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan masih banyak lagi.

Untuk itu tidak heran, jika Moms selalu mengupayakan supaya bisa memberikan air susu yang melimpah untuk buah hati.

Layanan pijat laktasi tersebut bagi ibu menyusui memiliki berbagai manfaat sebagai berikut.

1. Mencegah Saluran Tersumbat dan Mastitis

Salah satu penyebab yang mendasari saluran susu tersumbat adalah tidak mengosongkan payudara dengan benar setiap kali menyusui.

Pijat payudara telah terbukti membantu mengosongkan ASI sepenuhnya.

Pijat payudara juga merupakan tindakan pencegahan yang sangat baik untuk saluran susu yang tersumbat.

2. Melepaskan Oksitosin

Oksitosin adalah hormon perasaan baik yang menyebabkan kelenjar di payudara berkontraksi dan mengisi saluran susu sehingga bayi bisa mendapatkan ASI.