6 Obat Alami yang Paling Mujarab Menghilangkan Bekas Jahitan Setelah Melahirkan

By Ruby Rachmadina, Selasa, 21 Februari 2023 | 17:09 WIB
6 obat alami yang paling mujarab untuk menghilangkan bekas luka jahitan setelah melahirkan. (Freepik)

Nakita.id - Metode persalinan secara caesar kerap kali dipilih selain melahirkan secara normal.

Alasan kesehatan dan demi menjaga keselamatan ibu dan janin menjadi latar belakang tindakan operasi caesar dilakukan.

Nah, luka bekas jahitan ini bisa meninggalkan bekas yang sulit untuk dihilangkan.

Untuk mengembalikan kondisi kulit seperti semula memang perlu waktu, tetapi Moms bisa menyamarkannya dengan bahan alami.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut obat alami menghilangkan bekas jahitan setelah melahirkan.

Obat Alami Menghilangkan Bekas Jahitan Setelah Melahirkan

1. Kompres Dingin

Obat alami menghilangkan bekas jahitan setelah melahirkan pertama adalah dengan kompres air dingin.

Moms bisa kompres dingun dari es batu yang telah dibungkus dengan kain.

Kemudian tempelkan kompres dingin tersebut pada area jahitan selama 10 menit, Moms bisa lakukan cara ini setiap harinya secara rutin.

Diketahui, suhu dingin dari es batu dapat meringkan bengkak dan juga nyeri di sekitar area jahitan setelah melahirkan.

2. Gunakan Air Hangat

Moms bisa menggunakan air hangat untuk membersihan luka bekas jahitan setelah melahirkan.

Obat alami menghilangkan bekas jahitan setelah melahirkan ini bisa mencegah infeksi pada luka. Pastikan air yang Moms gunakan tidak terlalu panas ya.

Keringkan luka dengan menepiuknya secara perlahan menggunakan kain atau handuk yang berbahan halus.

Baca Juga: Kapan Waktu Terbaik Melakukan Hubungan Intim Setelah Operasi Caesar?

  

3. Minyak Zaitun

Minyak zaitun bisa dimanfaatkan sebagai obat alami menghilangkan bekas jahitan setelah melahirkan.

Oleskan minyak zaitun pada area jahitan dan berikan pijatan seringan mungkin.

Minyak zaitun bisa membantu menyembuhkan luka jahitan bekas melahirkan.

Zaitun dapat memecah kolagen yang terbentuk di bawah kulit sehingga bisa merangsang proses penyembuhan.

4. Madu

Madu juga bisa diandalkan untuk obat alami menghilangkan bekas jahitan setelah melahirkan.

Fungsi madu adalah sebagai pelembap alami untuk mempercepat regenerasi sel kulit sehingga bisa menghilanhkan bekas jahitan.

Caranya hanya mencuci bersih luka terlebh dahulu, kemudian oleskan madu pada area jahitan setelah melahirkan selama 3-4 menit setiap harinya.

5. Jus Bawang Merah

Pengobatan dari dalam juga diperlukan untuk obat alami menghilangkan  bekas jahitan setelah melahirkan.

Moms bisa konsumsi jus bawang merah sebagai obat alami menghilangkan bekas jahitan setelah melahirkan.

Jus bawang merah berfungsi sebagai anti inflamasi dan merangsang produksi kolagen kulit.

Apabila dikonsumsi secara rutin jus bawang merah akan menghilangkan bekas luka. Untuk menghasilkan efek yang nyata Moms perlu sabar karena beberapa orang tidak menyukai rasa serta aroma dari bawang merah yang terlalu menyengat.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Luka Jahitan Operasi Caesar Menurut Dokter Obgyn, Bisa Pakai Minyak Zaitun

6. Gel Lidah Buaya

Gel lidah buaya bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bekas luka operasi caesar.

Gel ini membantu mendinginkan dan menghilangkan stres pada kulit.

Apabila digunakan secara rutin, ini akan memudarkan bekas luka secara perlahan.

Caranya, Moms hanya cukup mengoleskan gel 2-3 kali sehari pada area bekas luka jahitan.

Itulah beberapa jenis bahan alami yang bisa Moms manfaatkan untuk memudarkan bekas jahitan.

Moms bisa mencoba salah satu cara tersebut di rumah.

Semoga saja bekas jahitan Moms cepat sembuh dengan cepat, sehingga Moms bisa merawat sang buah hati dengan baik.

Penggunaan bahan alami memang dinilai lebih aman ya Moms.

Namun perlu penelitian lebih banyak lagi tentang penggunaan bahan alami untuk memudarkan luka bekas melahirkan.

Apabila kondisi bekas jahitan semakin mengkhawatirkan sebaiknya konsultasikan dengan dokter.

Apalagi jika dalam beberapa minggu luka jahitan tidak kunjung sembuh, periksakan diri agar dokter bisa memeriksa penyebab serta memberikan solusi yang tepat untuk Moms.

Baca Juga: Bolehkah Minum Obat Cina Setelah Operasi Caesar? Dokter Judi Januadi Endjun Jelaskan Risiko Efek Sampingnya yang Fatal