Anak Rewel Tak Mau Makan? Ini Trik untuk Dads yang Mau Berperan Sama Mengatasinya

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 7 Maret 2023 | 08:33 WIB
Trik untuk Dads berperan sama saat anak rewel tak mau makan (Freepik)

Nakita.id - Begini trik agar anak tidak rewel saat disuruh makan.

Dads harus tahu cara di bawah ini.

Sebagai seorang ayah seharusnya juga berperan sama dengan Moms untuk meningkatkan tumbuh kembang anak.

Bahkan sejak Si Kecil mulai makan, Dads harus tahu bagaimana cara agar anak tidak rewel saat disuruh makan.

Pasalnya senjatanya Si Kecil ketika tidak mau makan adalah rewel hingga tantrum.

Saat anak rewel, justru malah lebih susah menenangkannya.

Apalagi sampai anak menangis, Moms sedang pergi ke dokter atau sedang melakukan hal lainnya.

Saat itu juga Dads sedang sendirian, diminta Moms untuk menjaga Si Kecil.

Tolong mulai sekarang Dads belajar cara agar anak mau makan tanpa adanya drama anak menangis bahkan rewel.

Melansir dari Child Development, Dads bisa berperan sama dengan Moms untuk mengatasi masalah anak rewel tidak mau makan.

Salah satu cara yang bisa Dads lakukan agar anak tidak rewel saat makan adalah dengan mengatur pola makan Si Kecil.

Baca Juga: Ayah Bisa Berperan Sama dalam Mengurangi Kecemburuan Anak pada Adiknya, Ini Tipsnya

Dads bisa berperan sama dengan Moms.

Disini, partisipasi Dads membantu Moms dalam memenuhi kebutuhan asupan nutrisi Si Kecil bisa dilakukan dengan beberapa cara berikut ini.

Dads berperan sama atasi anak susah makan

1. Membuat Suasana Makan Bersama Lebih Menyenangkan

Moms bisa menyarankan Dads untuk membuat suasana makan bersama Si Kecil menjadi lebih menyenangkan, lho, baik ketika sarapan maupun makan malam.

Dads bisa menjelaskan apa saja hidangan saat itu dengan cara yang seru.

Selain itu juga bisa sekadar membuat gestur lucu saat menyuap makanan sehingga Si Kecil juga bisa mengikuti dan terpacu untuk makan dengan lahap.

Jika waktu makan bersama selalu menyenangkan, Si Kecil akan selalu semangat untuk makan sesuai jamnya setiap hari bersama Dads dan Moms.

Dengan pola dan jam makan yang teratur, kebutuhan nutrisi Si Kecil akan terpenuhi dengan teratur pula.

2. Jadi Teladan Menyantap Makanan Sehat

Dads bisa jadi teladan Si Kecil dalam hal rajin menyantap makanan sehat seperti sayur-sayuran, buah-buahan, ikan, serta rajin minum susu.

Selain itu, Dads juga bisa memberitahu Si Kecil secara lisan sekaligus menggunakan bahasa tubuh seperti mengukur tinggi badan Dads dengan Si Kecil, bahwa jika terbiasa mengonsumsi makanan sehat maka ia akan kuat, tinggi, dan cerdas seperti Dads.

Jika Si Kecil sudah meniru kebiasaan baik itu, tugas Moms dan Dads dalam membentuk pola makan sehat anak pun semakin mudah.

Karena cukup menentukan variasi menu bergizi yang akan disantap setiap harinya.

Baca Juga: Dads Bisa Berperan Sama dengan Moms untuk Kenalkan Anak Soal Hari Perempuan Internasional, Apa Manfaatnya?

3. Bantu Moms Cari Informasi Soal Kesehatan dan Kebutuhan Nutrisi Si Kecil

Moms bisa mengajak Dads untuk membantu mencari info tentang kebutuhan nutrisi sesuai usia Si Kecil.

Misalnya, informasi tentang sumber makanan yang mengandung zat besi, vitamin A, vitamin C, protein, serat pangan, dan sebagainya.

Menjaga kebutuhan nutrisi Si Kecil pada dasarnya bukanhanya tugas Moms, tapi juga kewajiban Dads sebagai orang tua.

Selain menambah pengetahuan soal makanan sehat, Dads juga akan semakin memahami kebutuhan nutrisi bagi Si Kecil.

4. Membuatkan Si Kecil Menu Makanan Sehat

Tahukah Moms, saat ini koki terkenal dan naik daun didominasi oleh pria?

Jadi, pria sebenarnya juga bisa berkreasi di dapur lho, Moms.

Sesekali saat senggang, urusuan menyiapkan menu makanan sehat di rumah bisa digantikan oleh Dads sambil berperan layaknya koki handal.

Tentu saja, Si Kecil bisa ikut membantu sehingga ia lebih bersemangat mengonsumsi makanan sehatnya.

Nah, bagaimana Moms? Ternyata Dads juga bisa diajak bahu-membahu dalam mengatur pola makan anak, bukan?

Peran Dads dalam membantu Moms membentuk pola makan sehat bagi Si Kecil ini juga penting baginya kelak.

Jika kebutuhan nutrisi Si Kecil tercukupi sejak dini, tumbuh kembangnya pun akan optimal.

Baca Juga: Mengajarkan Anak Berolahraga Sejak Dini, Ini Cara Berperan Sama yang Bisa Orangtua Lakukan