Manfaat Kacang Almond untuk Anak dan Ide Kreasi Makanan untuk Si Kecil

By Shannon Leonette, Jumat, 10 Maret 2023 | 14:53 WIB
Salah satu manfaat kacang almond untuk anak adalah untuk meningkatkan imunitas tubuh. Coba beberapa ide kreasi makanan untuk Si Kecil di sini. (Pexels / subash c)

Nakita.id - Apakah Moms sudah pernah memberikan kacang almond untuk Si Kecil?

Percaya atau tidak? Ternyata kacang almond memiliki sederet manfaat untuk Si Kecil itu sendiri.

Lantas, apa saja manfaat kacang almond untuk anak yang perlu diketahui?

Melansir Mom Junction, berikut ini beberapa manfaatnya.

5 Manfaat Kacang Almond untuk Anak

1. Meningkatkan Kepadatan Tulang

Manfaat ini tentu tak bisa Moms lewatkan, terlebih jika Si Kecil berada dalam masa tumbuh kembangnya.

Kacang almond mengandung fosfor tinggi, sehingga dapat membantu meningkatkan kepadatan tulang dan gigi anak.

Juga, membantu mencegah anak dari pengeroposan tulang dan gigi kedepannya.

2. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Moms harus tahu, anak sangat rentan terserang penyakit karena imunitas tubuhnya yang masih lemah.

Kandungan alkali di dalam kacang ini dapat membantu meningkatkan imunitas.

Bahkan, almond memiliki sifat antioksidan yang membantu mencegah berbagai penyakit.

Tak hanya itu. Kacang almond juga tinggi akan vitamin E yang membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular pada anak.

Baca Juga: 10 Manfaat Kacang Almond yang Masih Banyak Orang Tidak Tahu