Gak Harus dengan Menambah Bumbu, Begini Cara Mudah Mengatasi Makanan yang Hambar 

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 13 Maret 2023 | 19:29 WIB
Cara mengatasi makanan yang hambar, salah satunya menambah bumbu (Freepik.com/wirestock)

Nakita.id – Saat sedang lapar, Moms pasti ingin segera makan.

Namun, bagaimana jadinya jika makanan yang dimasak atau dibeli justru terasa hambar?

Rasanya pasti sebal sekali ya, Moms.

Tapi, daripada kesal, lebih baik Moms segera perbaiki rasa makanan tersebut.

Ya, apabila makanan yang dimasak terasa hambar, Moms bisa memperbaikinya, lo.

Caranya pun mudah sekali.

Selain dengan menambah bumbu-bumbu, Moms juga bisa mencoba beberapa cara lainnya.

Yuk, simak berikut ini penjelasannya.

Cara mengatasi makanan yang hambar

Melansir dari Times of India, inilah beberapa cara memperbaiki rasa makanan yang hambar.

1. Menggunakan rempah-rempah dan bumbu

Cara termudah untuk mengkoreksi rasa makanan yang hambar adalah dengan menambahkan bumbu atau rempah.

Tak ada salahnya bereksperimen dengan campuran bumbu yang berbeda, seperti bubuk kari, jinten, atau bubuk cabai, untuk menambah rasa.

Baca Juga: Manfaat Kacang Almond untuk Anak dan Ide Kreasi Makanan untuk Si Kecil