Nakita.id – Baik itu persalinan normal atau operasi caesar, nutrisi optimal dapat mempercepat pemulihan dan meningkatkan energi.
Diet yang seimbang dapat memberikan semua nutrisi yang dibutuhkan untuk tubuh dan bayi.
Terutama, jika Moms baru saja melakukan operasi caesar, meskipun umum namun tetap memerlukan perhatian khusus.
Oleh karena itu, memperhatikan pola makan setelah operasi caesar sangat penting untuk mempercepat pemulihan.
Serta, membantu mendukung produksi ASI yang optimal.
Bagi ibu baru yang menyusui, memerulkan tambahan asupan harian kalori yang lebih banyak.
Mereka juga membutuhkan tambahan vitamin dan mineral.
Berikut adalah beberapa nutrisi yang butuhkan untuk pemulihan setelah melahirkan.
Kacang polong menyediakan protein berkualitas tinggi yang membantu dalam proses penyembuhan.
Protein membantu pertumbuhan jaringan sel baru dan membantu proses penyembuhan.
Makanan kaya protein membantu perbaikan jaringan dan mempertahankan kekuatan otot setelah operasi.
Baca Juga: Sebaiknya Ibu Hamil Bisa Hindari Konsumsi Makanan Olahan Tepung, Ini Alasannya
BERITA POPULER: Ditemukan 2 Halaman Surat Saat Song Jae Rim Meninggal Dunia hingga Revand Narya Digugat Cerai karena Silent Treatment
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR