Sederet Dampak Buruk Apabila Moms Tidak Membawa Anak ke Posyandu

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 21 Maret 2023 | 07:22 WIB
Dampak buruk apabila Moms tidak membawa anak ke Posyandu. (Nakita.id/Adel)

Baca Juga: Jenis-jenis Program Posyandu Untuk Masyarakat, Ini Kata Kemendagri

Pasalnya, vitamin A sendiri memegang peran penting dalam pertumbuhan dan perkembangan.

Sementara obat cacing bisa melindungin anak dari infeksi kecacingan.

Dimana penyakit cacingan ini sangat rentan dialami oleh anak dan bisa menghambat tumbuh kembangnya.

Selain itu, kegiatan di Posyandu juga ada upaya peningkatan gizi.

Upaya peningkatan gizi itu melalui PMT (Pemberian Makanan Tambahan). Kemudian, ada pula konseling kesehatan, gizi, dan lainnya, yang ada di Posyandu.

Penting Membawa Anak ke Posyandu

Membawa anak ke Posyandu tentu saja menjadi hal sangat penting.

Pasalnya, di Posyandu, Moms bisa mengetahui pertumbuhan dan perkembangan Balitanya.

Pemantauan tumbuh kembang anak ini berguna untuk mencegah terjadinya, stunting Moms.

Dampak Buruk Jika Tidak Membawa Anak ke Posyandu

Apabila tidak membawa anak ke Posyandu tentu saja Moms tidak akan tahu pertumbuhan dan perkembangannya.

Kemudian, anak juga khawatirnya, tidak bisa mendapatkan imunisasi dasar yang lengkap.

"Ada pelayanan imunisasi khawatirnya, anak tidak mendapatkan imunisasi dasar yang lengkap. Khawatirnya, anak justru lebih mudah terkena penyakit yang harusnya, bisa dicegah dengan imunisasi," tutupnya.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Posyandu Kelurahan Tebet Barat Bulan Maret 2023