Nakita.id – Apakah Moms kesulitan untuk membuat anak makan sayur?
Seringkali anak menolak ketika diminta untuk mencicipi hidangan sayur mayur ini.
Padahal, di dalamnya mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dibutuhkan selama masa pertumbuhan dan perkembangannya.
Setiap sayuran memiliki manfaat kesehatannya masing-masing, begitu pula wortel.
Mereka dikemas dengan berbagai nutrisi yang penting untuk menjaga kesehatan.
Wortel membantu menjaga kesehatan penglihatan, sumber serat yang baik untuk membantu meningkatkan pencernaan yang sehat.
Sayuran berwarna oranye ini juga memiliki indeks glikemik rendah, yang berarti tidak menyebabkan peningkatan kadar gula darah secara cepat.
Nah, sebagai solusianya Moms bisa membuat anak makan wortel dengan menyiapkan makanan lezat.
Dilansir dari Healthshot, berikut adalah resep makanan untuk anak dari olahan wortel.
Resep Wortel untuk Anak-Anak
1. Salad wortel
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
2 irisan apel, 3 cangkir wortel parut, 200 gram potongan nanas, 3 sendok makan kismis, 1/4 cangkir yogurt dengan rasa vanila.
Baca Juga: 8 Makanan yang Dapat Membantu Meningkatkan Daya Ingat Anak