3 Program Mudik Gratis Lebaran 2023 yang Bisa Dicoba, Salah Satunya dari KAI

By Amallia Putri, Sabtu, 8 April 2023 | 13:10 WIB
Program mudik tahun 2023 (Freepik)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa program mudik gratis di hari Lebaran 2023 ini.

Siapa yang tidak mau bisa mudik gratis tanpa mengeluarkan uang sepeserpun?

Menjelang hari Raya Idul Fitri, orang-orang biasanya berbondong-bondong untuk pulang kampung.

Seringkali, harga tiket untuk pulang kampung menjelang liburan Lebaran tidaklah murah.

Namun, tahun ini Moms bisa tenang bila mencoba salah satu dari beberapa program mudik gratis berikut ini.

Yuk, simak rinciannya.

Mudik Gratis Angkasa Pura Airports 2023

PT Angkasa Pura Airports membuka program mudik gratis menuju Surakarta dengan menggunakan Kereta Api Jaka Tingkir.

Adapun pendaftaran dibuka dari tanggal 8 hingga 9 April 2023.

Sementara untuk rutenya tersedia dari Stasiun Pasar Senen Jakarta ke Stasiun Purwosari Surakarta melewati Stasiun Lempuyangan Jogjakarta.

Berikut cara mendaftar dan persyaratannya:

A. Cara mendaftar

1. Buka situs https://mudikgratis.ap1.co.id

Baca Juga: Asyik, Ini Daftar Mudik Gratis Bersama Pemprov DKI Jakarta Tahun 2023

2. Isi data diri yang diperlukan seperti KTP, Kartu Keluarga dan dokumen lainnya.

B. Persyaratan

1. Wajib memiliki Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP)

2. Pendaftar dan peserta (anggota keluarga) maksimal 4 orang

3. Peserta dengan umur di atas 17 tahun harus sudah mendapatkan vaksin ketiga (booster), dibuktikan dengan melampirkan softcopy sertifikat vaksin ketiga (booster)

4. Peserta dengan umur 6-17 tahun harus sudah mendapatkan vaksin kedua, dibuktikan dengan melampirkan softcopy sertifikat vaksin kedua

5. Peserta dengan umur di bawah 6 tahun dikecualikan terhadap kewajiban vaksinasi

6. Peserta anak-anak di bawah 3 tahun tidak mendapatkan tempat duduk atau kursi saat di atas Kereta Api (KA)

Mudik Gratis KAI 2023

PT Kereta Api Indonesia (KAI) membuka pendaftaran mudik gratis 2023 dengan tema "Mudik Dinanti, Mudik di Hati Bersama BUMN 2023".

Melansir dari Kompas, disediakan sebanyak 14.000 kursi untuk para pemudik Lebaran 2023 nanti.

Sementara itu, 800 di antaranya diperuntukkan bagi peserta Mudik Gratis KAI 2023.

Nantinya, peserta akan diberangkatkan menggunakan KA Kertajaya Pasar Senen-Surabaya Pasarturi dan KA Jayakarta Pasar Senen - Surabaya Gubeng tanggal 15-16 April 2023.

Baca Juga: Daftar Mudik Gratis Kemenhub 2023, Cek Persyaratannya di Sini!

A. Cara mendaftar

1. Kunjungi laman https://daftar.mudikbersamabumn.id/

2. Pilih menu "Kereta Api" pada bar bagian atas

3. Pilih "PT KERETA API INDONESIA (PERSERO)"

4. Pilih kota asal dan tujuan beserta tanggal keberangkatan

5. Klik "Daftar"

6. Isi biodata pemudik, beserta nomor WhatsApp yang aktif untuk proses verifikasi

7. Klik simpan untuk mengakhiri proses pendaftaran

B. Syarat

1. Memiliki KTP atau tercatat dalam KK yang masih berlaku

2. Wajib booster atau vaksin dosis ketiga bagi pemudik berusia 18 tahun ke atas

3. Wajib vaksin dosis kedua bagi pemudik berusia 6-17 tahun

4. Tidak wajib vaksinasi Covid-19 bagi pemudik berusia 6 tahun ke bawah, tapi mereka wajib berangkat bersama pendamping yang memenuhi ketentuan vaksinasi Covid-19

Baca Juga: Info Lengkap Mudik Gratis Bersama Kemenhub Tahun 2023, dari Cara Daftar hingga Kota Tujuan

5. Wajib melampirkan surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah jika tidak dapat divaksinasi Covid-19 karena kondisi kesehatan khusus atau komorbid

6. Wajib menggunakan masker dan suhu badan tidak boleh melebihi 37,3 derajat Celcius selama berada di stasiun maupun perjalanan

7. Tidak berlaku bagi pegawai KAI Group beserta keluarganya.

Mudik Gratis Lebaran 2023 Dinas Perhubungan

Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Jabar membuka pendaftaran Mudik Gratis Idul Fitri 2023/1444 Hijriah mulai 3 April 2023.

Pendaftaran program mudik gratis Dishub Jabar ini dimulai 1 hingga 10 April.

Pemprov Jawa Barat menyediakan dua jenis transportasi darat yang bisa dipilih oleh pemudik, yaitu bis atau kereta.

A. Cara mendaftar

1. Siapkan data diri berupa foto KTP dan NIK setiap pemudik

2. Kunjungi laman https://mudik-dishub.jabarprov.go.id/

3. Pilih layanan mudik gratis yang diinginkan

4. Pilih tanggal keberangkatan sesuai keinginan, antara 15-18 April 2023

5. Pilih rute dan waktu keberangkatan

Baca Juga: Mudik Lebaran Sebentar Lagi, Ini Titik Lokasi One Way Mudik Lebaran 2023 Cek di Sini!

6. Jangan lupa cek ketersediaan kursi penumpang yang kosong

7. Jika sudah yakin dengan pilihannya, klik Daftar

8. Isi data diri penumpang berupa nama, NIK, dan foto KTP

9. Tunggu persetujuan berupa kode booking pendaftaran

10. Kode booking dapat ditunjukkan ke stasiun kereta api atau PO bus yang sesuai lokasi keberangkatan

Rute mudik dimulai dari Bandung, Tasikmalaya, Cikarang, dan Bekasi ke Purwokerto, Wonosobo, Singaparna, Garut, Solo, Merak, dan lain-lain.

B. Syarat

1. Peserta Mudik Gratis harus sudah mendapatkan vaksin dosis ketiga

2. Satu tiket hanya berlaku untuk satu orang

3. Menyiapkan KTP dan Nomor Induk Kependudukan (NIK)

4. Untuk anak di bawah umur, dapat menggunakan KTP orang tua yang mendampingi atau foto Kartu Keluarga

5. Mudik Gratis hanya berlaku untuk pemberangkatan mudik

Baca Juga: Ini Dia Tips Membawa Bayi Saat Perjalanan Mudik, Agar Tidak Rewel