Yuk Langsung Eksekusi! Berikut Tips Membersihkan Lemak Bekas Rendang di Piring dengan Mudah

By Kirana Riyantika, Minggu, 16 April 2023 | 14:45 WIB
Tips membersihkan lemak bekas rendang di dinding (Pixabay/DennyLubis)

Nakita.id - Rendang jadi menu favorit masyarakat Indonesia.

Makanan ini terbuat dari daging dan santan yang dimasak lama.

Sehingga, menyebabkan makanan ini tinggi lemak.

Bekas lemak rendang yang menempel di piring dapat menjadi sulit untuk dihilangkan jika tidak segera dibersihkan.

Berikut adalah beberapa cara yang dapat Moms coba untuk menghilangkan bekas lemak rendang di piring.

Cara menghilangkan lemak di piring bekas rendang

1. Gunakan air panas

Rendam piring dalam air panas selama beberapa menit untuk melembutkan lemak yang menempel.

Setelah itu, gunakan sabun cuci piring dan sikat untuk membersihkan piring dengan lembut.

2. Baking soda

Taburkan sedikit baking soda pada piring yang berminyak dan tambahkan air panas.

Biarkan selama beberapa menit dan kemudian sikat piring dengan lembut.

3. Cuka

Campurkan cuka dengan air dan rendam piring selama beberapa menit.

Kemudian sikat dengan sabun cuci piring dan bilas dengan air bersih.

Baca Juga: Tips Menghilangkan Bau dan Minyak di Panci Bekas Masak Rendang, Ikuti Cara Jitu Ini!