Kisaran Biaya Kuliah Universitas Swasta di Jakarta Tahun 2023

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 14 April 2023 | 13:00 WIB
Biaya kuliah universitas swasta di Jakarta (Pexels/Pixabay)

Nakita.id - Berikut adalah kisaran biaya kuliah di universitas swasta di Jakarta pada tahun 2023, yuk simak!

Informasi mengenai biaya kuliah penting untuk diketahui baik untuk calon mahasiswa ataupun orang tuanya.

Ini karena dengan tahu berapa biaya pendidikan yang harus dikeluarkan, calon mahasiwa dan keluarga bisa mempersiapkan jauh-jauh hari.

Perguruan Tinggi Swasta (PTS) masih menjadi salah satu pilihan untuk melanjutkan jenjang pendidikan setelah tamat SMA/SMK.

Ada banyak universitas swasta di Jakarta yang menawarkan program studi untuk calon mahasiswa.

Berikut adalah daftar universitas swasta terbaik lengkap dengan kisaran biaya kuliah yang dilansir dari berbagai sumber.

Biaya Kuliah di Universitas Swasta Jakarta

1. Universitas Nasional

Alamat: Jl. Sawo Manila No.61, RW.7, Pejaten Bar., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12520

Universitas Nasional termasuk dalam salah satu kampus dengan biaya kuliah terjangkau.

Kampus yang sering disebut sebagai UNAS ini menawarkan sejumlah program studi dengan akreditasi A.

Sebut saja prodi Sosiologi, Matematika, Biologi, Ilmu Politik, Ilmu Komunikasi dan Administrasi Publik.

Baca Juga: Biaya Kuliah ITS Jalur SNBP Tahun Ajaran 2023, Siapkan Dananya dari Sekarang!

Untuk kisaran biayanya sebagai berikut:

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik: Rp1.500.000-Rp8.500.000

Fakultas Ekonomi: Rp2.000.000-Rp9.000.000

Fakultas Sastra: Rp1.500.000-Rp8.200.000

Fakultas Biologi: Rp3.000.000-Rp9.000.000

Fakultas Teknik: Rp1.500.000-Rp7.500.000

2. Universitas Gunadarma

Universitas Gunadarma merupakan salah satu universitas swasta terbaik.

Berbagai jurusan seperti Psikologi, Ekonomi, Sastra Inggris serta Teknik sudah mengantongi akreditasi A.

Untuk biaya kuliah Universitas swasta di Jakarta sendiri terdiri dari beberapa bagian.

Seperti biaya SKS, uang gedung, dan biaya pengembangan pendidikan atau BPP dengan kisaran yang akan disesuaikan dengan jurusan yang kalian pilih.

Baca Juga: Rincian Biaya Kuliah UPN Veteran Jakarta Tahun 2023-2024, Simak!

Sebagai contoh adalah program studi S1 untuk jurusan Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi yang mana biaya USP-nya terdiri dari 3 kategori, yakni grade AA sekitar Rp22.000.000, grade A Rp26.000.000, dan untuk grade B Rp30.000.000.

BPPnya sekitar Rp3.500.000, serta untuk biaya SKSnya sekitar Rp250.000 per SKS.

3. Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI)

Perguruan swasta ini cocok bagi kalian yang ingin kuliah di kampus berkualitas tapi dengan biaya yang tidak begitu besar.

UBSI memiliki berbagai program studi yang sesuaia dengan minat dan bakat mahasiswa.

Sebut saja Sistem Informasi, Rekayasa Perangkat Luna, Akuntasi, Ilmu Komputer, Teknologi Informasi dan Ilmu Komunikasi.

Biaya kuliah jenjang S1 per semesternya adalah Rp2.580.000.

Sementara untuk D3 berkisar Rp1.980.000.

4. Universitas Bung Karno

Alamat: Jl. Pegangsaan Timur No.17A, Menteng, RT.1/RW.1, Pegangsaan, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310

Telepon: (021) 3929591

Baca Juga: Biaya Kuliah Unpad Jalur Mandiri Tahun 2023-2024, Cek Selengkapnya!

Universitas Bung Karno menjadi salah satu universitas swasta termurah di Jakarta.

Perguruan tinggi ini dibangun di bawah naungan Yayasan Pendidikan Seokarno.

Biaya kuliah yang harus dikeluarkan ketika menuntut ilmu di universitas ini disesuaikan dengan SKS yang diambil.

Untuk biaya masuk Fakultas Tenik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik serta Fakultas Ilmu Komunikasi berkisar Rp6.300.000.

Untuk semester 2 sekitar Rp5.400.000.

Sementara untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis atau Fakultas Hukum biayanya berkisar Rp5.900.000 - Rp6.600.000.

Baca Juga: Rincian Biaya Kuliah UGM Tahun 2023 di Setiap Jurusan, Cek di Sini!