Asal Usul Terbentuknya BPUPK dan Pembahasannya dalam Sidang, PKN Kelas X SMA Kurikulum Merdeka

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 4 Mei 2023 | 09:24 WIB
Asal usul BPUPK dan pembahasannya dalam sidang, materi PKN kelas X SMA Kurikulum Merdeka. (Freepik.com)

Nakita.id – Salah satu mata pelajaran yang dibahas pada kelas X SMA Kurikulum Merdeka adalah Pendidikan Kewarganegaraan (PKN).

Pada bab pertama, kita akan mempelajari tentang Pancasila.

Adapun subbab yang akan dibahas pertama kali adalah menggali ide pendiri bangsa tentang dasar negara.

Dengan mempelajari unit ini, peserta didik diharapkan mampu membandingkan cara pandang para pendiri bangsa tentang rumusan dan isi Pancasila.

Tapi, sebelum itu, yuk kita ketahui dulu asal usul terbentuknya BPUPK, anggota sidang, beserta bahasannya.

Asal usul BPUPK

Seperti diketahui, keberhasilan bangsa Indonesia untuk keluar dari penjajahan melewati fase dan perjuangan yang panjang.

Dalam catatan sejarah, disebutkan bahwa kekalahan Belanda atas Jepang dalam perang Asia Timur Raya menyebabkan bangsa Indonesia terlepas dari penjajahan Belanda menuju ke penjajahan Jepang.

Tapi, kemenangan Jepang ini tidak bertahan lama, karena pihak Sekutu (Inggris, Amerika Serikat, dan Belanda) melakukan serangan balasan kepada Jepang untuk merebut kembali Indonesia.

Melihat Sekutu berhasil menguasai sejumlah daerah, Jepang pun semakin terdesak dan akhirnya mengumumkan rencananya untuk membentuk Dokuritsu Zyunbi Tyoosakai (Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan/BPUPK).

Jepang membantuk BPUPK pada 29 April 1945 bersamaan dengan hari ulang tahun Kaisar Hirohito, atas izin Panglima Letnan Jenderal Kumakichi Harada.

Di dalam BPUPK, terdapat dua badan;

Baca Juga: Persatuan dan Kesatuan Bangsa pada Masa Revolusi Kemerdekaan dan Gerakan Separatisnya, Materi PKN Kelas XII Kurikulum Merdeka