Ayah Berperan Sama untuk Anak Laki-laki Sebelum Beranjak Remaja, Ini Hal-hal Penting yang Harus Diajarkan

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 10 Mei 2023 | 12:30 WIB
Ayah berperan sama mendidik anak laki-laki (Freepik.com/senivpetro)

Anak-anak melihat ayah sebagai model dan sumber inspirasi untuk membangun gambaran tentang apa yang menjadi seorang pria, dan bagaimana berinteraksi dengan dunia di sekitar mereka.

Ketika ayah memberikan perhatian, dukungan, dan kasih sayang kepada anak-anak, mereka merasa dihargai dan memiliki rasa kepercayaan diri yang kuat.

Bagi Dads yang memiliki anak laki-laki, kalian harus menanamkan hal khusus pada diri anak sebelum mereka beranjak remaja.

Melansir dari laman Your Modern Dads, berikut adalah hal-hal penting yang harus Dads ajarkan pada anak laki-laki.

1. Saling menghargai

Sikap saling menghargai satu sama lain sudah tentu jadi kewajiban setiap orang.

Dads bisa mencontohkan dengan tindakan sepele, seperti membukakan pintu untuk Moms atau membantu teman perempuan ketika sedang kesulitan.

Selain itu, Dads juga bisa mengajarkan kewajiban menjabat tangan seseorang yang lebih dituakan.

2. Pantang menyerah

Sering dijumpai seorang anak yang merengek karena mainannya rusak atau hilang.

Alih-alih memanjakan dengan buru-buru beli yang baru, lebih baik Dads mengajarkan untuk berusaha sebelum menyerah.

Baca Juga: Jangan Langsung Panik! Ini Tips Ayah Berperan Sama Mengatasi Bayi Demam