Jangan Sampai Jadi Sarang Penyakit, Begini Cara Mencuci Guling di Mesin Cuci yang Benar

By Shannon Leonette, Rabu, 7 Juni 2023 | 16:00 WIB
Moms bisa langsung coba bagaimana cara mencuci guling di mesin cuci agar tidak menjadi sarang penyakit yang dapat membahayakan kesehatan orang rumah. Catat sekarang! (Freepik / mego-studio)

Nakita.id - Selain bantal, guling pun harus rutin dicuci.

Pasalnya, guling juga termasuk benda yang sering digunakan saat tidur.

Bahkan, guling sangat rentan dengan kotoran, keringat, debu, hingga tungau.

Jika tidak dicuci secara rutin, guling bisa menjadi sumber alergi yang membahayakan kesehatan orang-orang rumah.

Moms bisa simak langkah-langkah cara mencuci guling di mesin cuci berikut ini.

Cara Mencuci Guling di Mesin Cuci

1. Kenali Jenis Bahan Guling

Pertama, Moms perlu mengenal terlebih dahulu bahan guling yang dipakai sehari-harinya di rumah.

Sebab, ada beberapa jenis guling yang bisa dicuci di mesin cuci, Moms.

Diantaranya seperti guling katun, guling bulu angsa, dan guling fiberfill.

Selain itu, Moms juga sebaiknya melihat dulu petunjuk perawatan yang ada di guling sebelum dicuci.

Kemudian, sebelum memasukkannya ke dalam mesin cuci, pastikan mesin cukup memuat guling yang akan dicuci.

Agar lebih aman, masukkan satu guling terlebih dahulu agar mesin cuci tidak terlalu penuh.

Baca Juga: Manfaat Tidur Sambil Memeluk Guling untuk Kesehatan, Bisa Meredakan Sakit Punggung sampai Mengatasi Kebiasaan Ngorok