Simak Ulasan Ciri-ciri Kehamilan 13 Minggu yang Sehat, Benarkah Gerakan Janin Mulai Terasa?

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 17 Juni 2023 | 10:35 WIB
Ciri-ciri kehamilan sehat usia 13 minggu (Dok. Nakita)

Nakita.id - Tak terasa usia kehamilan sudah memasuki minggu ke-13 atau awal trimester kedua!

Rasanya sungguh bahagia mengikuti perkembangan sang buah hati yang masih di dalam kandungan.

Selama menunggu 27 minggu menuju hari kelahiran, sudah banyak gejala yang dialami ibu hamil.

Perkembangan janin 13 minggu juga semakin pesat dan membahagiakan.

Namun salah satu yang ditunggu ibu hamil di usia kehamilan 13 minggu, yaitu merasakan gerakan janin untuk pertama kalinya.

Nah, apakah Moms sudah merasakannya di usia kehamilan yang baru menginjak awal bulan keempat?

Simak selengkapnya di sini.

Simak juga ciri-ciri kehamilan sehat pada usia kehamilan 13 minggu di sini.

Ciri-ciri Kehamilan 13 Minggu yang Sehat

Sebelum lebih jauh mengenal ciri-ciri kehamilan 13 minggu yang sehat, ada baiknya Moms tahu hal ini.

Yaitu tanda kehamilan sehat di trimester 2.

Pasalnya usia kehamilan 13 minggu masuk pada bulan keempat, yaitu trimester 2.

Baca Juga: Cara Suami Berperan Sama Saat Istri Hamil, Ada Pantangan Menurut Islam yang Wajib Dihindari

Mengutip Kompas, Menurut Dr. Grace Valentine, Sp.OG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RS Pondok Indah mengatakan, ciri-ciri hamil bayi sehat di trimester kedua dapat dilihat dari pertumbuhan janin.

Mulai dari penambahan ukuran kepala, ukuran perut, ukuran tulang ekstremitas, dan juga berat badan janin.

“Pertumbuhan janin dikatakan baik apabila sesuai dengan kurva pertumbuhan setiap bulannya. Umumnya berat janin bertambah 200-400 miligram per minggu sejak usia kehamilan 28 minggu ke atas,” kata dr. Grace.

Selain itu, beberapa tanda ini juga jadi salah satu ciri kehamilan sehat trimester 2.

1. Perut dan payudara membesar

Rahim dalam perut Moms mengembang untuk memberi ruang tumbuh bagi janin.

Payudara Moms secara bertahap juga akan ikut membesar.

2. Perubahan kulit dan stretch mark

Perubahan hormon memicu peningkatan sel pigmen di kulit.

Akibatnya akan muncul beberapa bercak gelap serta stretch mark di beberapa bagian kulit Moms.

Tapi, Moms tidak perlu khawatir.

Gunakan Stretch Mark Cream dan Stretch Mark Serum untuk membantu menyamarkan stretch mark.

3. Pusing

Ada perubahan sirkulasi darah yang membuat Moms akan merasa pusing.

Baca Juga: Rekomendasi Susu Ibu Hamil Kurangi Mual dan Bantu Perkembangan Janin Sehat, Lengkap dengan Harga Terbaru 2023

Atasi dengan minum banyak cairan dan jangan berdiri dalam waktu lama.

4. Kaki kram

Kram kaki biasa terjadi seiring dengan membesarnya perut Moms.

Sering-seringlah beraktifitas fisik supaya kram tidak berkepanjangan.

Nah ciri-ciri di atas adalah tanda kehamilan sehat.

Karena usia kehamilan 13 minggu masuk trimester 2, seharusnya Moms sudah merasakan tanda seperti di atas.

Namun banyak yang mengatakan kalau usia kehamilan 13 mingggu sudah bisa merasakan gerakan janin. Apakah hal ini benar?

Bentuk janin 13 minggu ini kira-kira sebesar buah lemon.

Kemudian, ukuran janin 13 minggu memiliki panjang sekitar 7,5-8 cm dengan berat sekitar 20-30 gram.

Pada usia ini, janin sudah terlihat seperti bayi seutuhnya.

Janin usia 13 minggu sudah mulai bergerak.

Awalnya, gerakan janin akan tersendat-sendat, tetapi lama-kelamaan gerakannya mulai seperti disengaja.

Baca Juga: 5 Ciri Pergerakan Janin yang Sehat dalam Kandungan, Simak Penjelasan dari Dokter Kandungan

Bahkan, beberapa bayi juga sudah bisa mengisap ibu jarinya.

Tak perlu khawatir bila bumil tidak merasakan pergerakan janin di minggu ke-13.

Pergerakan mungkin belum dirasakan hingga sekitar minggu ke-17.

Tak hanya itu saja, pada usia kandungan 13 minggu, kondisi bayi di dalam kandungan sudah bisa mengeluarkan urine.

Ia juga berlatih bernapas pada minggu ini.

Kemudian, janin juga akan memproduksi mekonium.

Mekonium adalah zat hitam dan lengket yang akan menjadi kotoran pertama bayi.

Baca Juga: Sederet Pantangan Ibu Hamil 9 Bulan yang Haris Diperhatikan, Demi Ibu dan Janin Sehat