Langkah Menampilkan Lawakan Tunggal Secara Santun, Bahasa Indonesia SMA Kelas X Kurikulum Merdeka

By Kirana Riyantika, Senin, 3 Juli 2023 | 13:00 WIB
Cara menampilkan naskah lawakan tunggal (Freepik/KamranAydinov)

Contoh:

"Anak saya itu memang jarang liburan. Saya bawa ke tempat kerja saja, menurut dia itu tamasya. Dari pagi sampai sore dia anteng nyusun lego, pakai batu bata. Kalau orang lain nyusun lego, anak-anak, ya jadi robot, anak saya jadi pos ronda."

4. Rule of three

Rule of three merupakan sebuah cara untuk mengundang tawa penonton.

Rule of three digunakan melalui penyampaian tiga hal atau contoh sesuatu.

Akan tetapi, contoh yang ketiga berupa hal lucu atau punch.

Contoh ketiga berisi hal yang tidak terduga, tetapi tetap masih berkaitan dengan contoh sebelumnya.

Contoh:

"Dia bilang gini, 'Bapak curang. Tidur di hotel, makan nasi kotak, tiap hari naik lift.'."

Setelah menuliskan naskah lawakan tunggal, peserta didik bisa mempersiapkan diri untuk menampilkannya.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menampilkan naskah lawakan tunggal.

Sebelum ditampilkan, mintalah pendapat orang lain terhadap naskah yang sudah kalian tulis.

Gunakan pertanyaan berikut untuk memeriksa apakah naskah tersebut sudah tepat atau tidak.