Nakita.id - Moms mungkin bertanya-tanya, bisakah bayi mimpi buruk ketika tidur? Ini penjelasannya!
Bayi biasa bangun di tengah malam karena berbagai hal.
Tapi jika si Kecil bangun dalam kondisi menangis dan rewel, Moms mungkin berpikir anak mengalami mimpi buruk.
Melansir dari laman Healthline, anak bisa mengalami mimpi buruk sejak usia 18 bulan.
Mimpi buruk bisa muncul ketika anak berganti siklus tidur dari deep sleep ke light sleep.
Kondisi ini bisa berlangsung selama 45 menit atau lebih dalam setiap episode.
Bagaimana Mengetahui Anak Mimpi Buruk?
Sebagai orang tua, Moms pasti ingin anak tiur dengan nyenyak.
Faktanya, bayi biasa bangun di malam hari karena lapar, popok basah atau siklus tidur berganti.
Ketika mengalami mimpi buruk, anak mungkin tampak dalam kondisi bangun.
Tapi secara teknik mereka sebenarnya masih tidur.
Anak yang mengalami mimpi buruk biasanya menunjukkan tanda:
Baca Juga: Pedoman Aman Meletakkan Bayi di Tempat Tidur dengan Aman dan Nyaman