Waspada ISPA pada Anak Saat Polusi Jakarta Memburuk, Ini Gejala ISPA pada Anak

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Senin, 14 Agustus 2023 | 18:30 WIB
Polusi udara di Jakarta memicu ISPA pada anak (Freepik)

Nakita.id - Jakarta menempati peringkat pertama berkaitan dengan kualitas udara yang buruk di dunia.

Hal ini disebabkan salah satunya karena pembuangan emisi dari transportasi tentunya ikut menyumbang permasalahan udara di Ibukota.

Memburuknya kulitas udara di Jakarta dapat berisiko pada berbagai hal.

Salah satunya Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) pada anak.

Tentu Moms tak ingin si Kecil terkena imbasnya bukan?

Terlebih, penelitian dalam Jurnal Kesehatan Lingkungan Indonesia membuktikan bahwa ISPA merupakan penyebab utama morbiditas dan mortalitas penyakit menular di dunia.

Hampir empat juta orang meninggal akibat ISPA setiap tahun dan 98% nya disebabkan oleh infeksi saluran pernapasan bawah.

Tingkat mortalitas sangat tinggi pada bayi, anak-anak dan orang lanjut usia terutama di negara-negara dengan pendapatan per kapita rendah dan menengah.

Oleh sebab itu, mengutip dari Healthline, Moms harus wasada dengan memahami dan mengetahui gejala ISPA pada anak.

Menurut penelitian, gejala ISPA biasanya berlangsung antara 1-2 minggu.

Berikut beberapa gejala ISPA pada anak:

Baca Juga: Polusi Udara di Jakarta Kian Memburuk, Segera Lakukan Ini untuk Mencegah ISPA pada Anak

- demam

- hidung tersumbat dan pilek

- batuk-batuk

- bersin

- sakit kepala

- sakit tenggorokan hingga suara serak

- nyeri otot

- mata terasa sakit

- sakit ketika menelan

Jika lebih dari 2 minggu, Moms harus waspada jika muncul gejala ini:

- kejang

Baca Juga: Polusi Udara di Jakarta Kian Memburuk, Segera Lakukan Ini untuk Mencegah ISPA pada Anak

- napas berbunyi

- sesak napas

- nyeri bagian dada dan perut

- kulit pucat

- gangguan pencernaan

- penurunan kesadaran

- bibir dan kuku tampak kebiruan

Jika hal tersebut terjadi, maka penanganan pertama yang harus Moms lakukan adalah memastikan si Kecil terhidrasi cukup.

Tak hanya itu, anak juga bisa dianjurkan berkumur dengan air garam dan pastikan istirahat yang cukup.

Jangan lupa juga cegah ISPA dengan cara rutin membersihkan rumah, melakukan imunisassi, menjaga kesehatan dan kebersihan diri sendiri.

Jangan lupa juga hindari kontak langsung dengan orang yang lagi sakit.

Baca Juga: Begini Cara Mengatasi ISPA Pada Anak dengan Bahan Alami Tradisional