Kegagalan Inisiasi Menyusu Dini Bisa Berisiko Sebabkan Kematian pada Bayi, Begini Tips Agar Sukses Melakukan IMD

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 23 Agustus 2023 | 19:15 WIB
Inisiasi menyusu dini (IMD) sangatlah penting untuk bayi baru lahir (Freepik.com/onlyyouqj)

Apabila kesulitan melakukannya, Moms juga tidak perlu menggunakan pompa ASI.

“Tidak perlu alat pompa ASI, karena IMD dapat dilakukan pemerahan payudara dengan tangan (hand expression) untuk mendapatkan kolostrum ibu yang ditampung dengan spuit,” kata dr. Margaret.

“Apabila IMD tidak memungkinkan dilakukan di 1 jam pertama bayi lahir, dapat dilakukan proses skin to skin contact di kamar perawatan ibu dan bayi setelah keduanya dalam kondisi stabil,” imbuhnya.

Agar inisiasi menyusu dini berjalan dengan baik, dr. Margaret pun mengingatkan akan pentingnya keterlibatan pasangan.

Ya, meski Moms yang menyusu, tapi kehadiran Dads juga sangat diperlukan.

Ada banyak cara yang bisa Dads lakukan untuk membantu Moms melakukan IMD.  

“Pasangan dan support system dapat mengikuti edukasi menyusui sebelum bayi lahir. Kemudian saat IMD, pasangan dapat sambil memanjakan si ibu,” ujar dr. Margaret.

“Misalnya seperti mengelus, mengecup, memberi minum, memuji ibu, dan lainnya. Selain itu, Dads juga bisa mengucapkan doa dan kata-kata positif atau harapan pada bayi,” tutupnya.

Nah, itu dia Moms pentingnya inisiasi menyusu dini untuk bayi dan juga ibu.

Apabila Moms sedang bersiap melahirkan, jangan lupa dipraktikkan, ya.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Berbagai Penyebab Bayi Lebih Sering Menyusu di Satu Payudara, Termasuk Ada Masalah Medis