Cara Mencairkan ASI Beku yang Tepat, Begini Langkah-langkahnya Supaya Kandungan ASI Tetap Terjaga

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 13 September 2023 | 18:30 WIB
Cara mencairkan ASI beku yang benar (Freepik.com/shurkin_son)

3. Pilih metode pencairan

Ada beberapa cara untuk mencairkan ASI beku.

Pilihan Moms tergantung pada berapa banyak waktu yang Moms miliki.

Metode yang paling aman adalah:

- Kulkas

Pindahkan wadah atau kantong ASI beku dari freezer ke bagian kulkas.

Biarkan ASI berada dalam kulkas selama sekitar 12 jam untuk pencairan perlahan.

- Air mengalir

Moms juga bisa menggunakan air mengalir hangat untuk mencairkan ASI dengan cepat.

Letakkan wadah atau kantong ASI dalam wadah berisi air hangat (tidak panas) dan ganti air setiap beberapa menit hingga ASI benar-benar mencair.

- Pemanasan air

Jika perlu mencairkan ASI dengan cepat, Moms bisa menggunakan pemanasan air.

Isi mangkuk besar dengan air hangat (sekitar 37-40 derajat Celsius) dan letakkan wadah atau kantong ASI di dalamnya selama beberapa menit, bergantung pada seberapa cepat ASI mencair.

4. Jangan gunakan microwave

Hindari menggunakan microwave untuk mencairkan ASI, karena suhu tidak dapat diatur dengan baik dan dapat merusak nutrisi ASI serta menghasilkan hotspots yang dapat membakar bayi.

5. Periksa kondisi ASI

Setelah ASI terlihat mencair, periksa kondisinya.

Baca Juga: Penting! Jangan Sampai Lakukan Kesalahan Ini Saat Menyiapkan ASI Perah untuk Si Kecil