Nakita.id - Setiap 16 Oktober diperingati sebagai Hari Pangan Sedunia.
Tema Hari Pangan Sedunia tahun 2023 adalah 'Air Adalah Kehidupan, Air Adalah Makanan, Jangan Tinggalkan Siapa Pun'.
Melalui momentum Hari Pangan Sedunia ini, masyarakat seluruh dunia diharapkan dapat menjaga ketersediaan air bersih untuk mendukung keberlangsungan kehidupan.
Selain menjaga air bersih, sebagai orangtua, Moms dan Dads juga perlu menanamkan bagaimana pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam keluarga.
Hal ini sangat penting untuk mendukung kesehatan keluarga secara keseluruhan.
Dampak Jika PHBS Tidak Diterapkan dalam Keluarga
Lalu, adakah dampak yang dapat ditimbulkan apabila PHBS tidak diterapkan dalam keluarga sejak dini?
Menurut Dr. Ade Iva Murty, M.Si, ada beberapa dampak yang dapat ditimbulkan.
Berikut pemaparan lebih lengkapnya yang perlu Moms dan Dads ketahui.
1. Tumbuh Perasaan Tidak Peduli pada Kesehatan
Dampak yang pertama adalah, akan menghasilkan individu-individu yang tidak peduli pada kesehatan dirinya sendiri.
"Orang kalau tidak peduli terhadap kesehatan dirinya itu juga tidak akan peduli pada kesehatan di lingkungannya," sebut Dr. Ade melalui wawancara telepon dengan Nakita, Rabu (25/10/2023).
"Kenapa? Karena, ketika dia tidak peduli pada kesehatan dirinya, maka dia kemudian akan memengaruhi sekelilingnya untuk hidup dengan gaya hidup yang tidak sehat," terang Dr. Ade.
Baca Juga: 3 Upaya Penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat yang Bisa Ditanam di Keluarga