9 Cara Mengatasi Muntah Berlebih Saat Hamil, Menghindari Hal Ini Ternyata Bisa Membantu Meredakan

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 27 Oktober 2023 | 12:25 WIB
Cara mengatasi muntah berlebih saat hamil (Freepik.com/master1305)

Nakita.idMuntah berlebih saat hamil, atau yang sering disebut sebagai "morning sickness," adalah salah satu masalah umum yang dialami oleh banyak wanita hamil.

Meskipun seringkali disebut sebagai "morning sickness," mual dan muntah dapat terjadi kapan saja dan tidak hanya terbatas pada pagi hari.

Tapi, tenang saja, untuk membantu mengatasi muntah berlebih, ada beberapa tips yang bisa Moms coba.

Bagaimana saja caranya?

Yuk, disimak!

Cara mengatasi muntah berlebih saat hamil

Berikut adalah beberapa langkah yang dapat ibu hamil coba untuk mengatasi muntah berlebih saat hamil.

1. Konsumsi makanan ringan

Makanan yang berat dan berlemak cenderung memicu mual dan muntah pada ibu hamil.

Sebaliknya, cobalah untuk mengonsumsi makanan ringan dan sehat seperti kerupuk, biskuit gandum, atau buah-buahan segar.

Ini dapat membantu menjaga perut tetap terisi dan mengurangi mual.

2. Hindari perut kosong

Menghindari perut kosong dapat membantu mengurangi mual.

Cobalah untuk makan lebih sering dalam porsi yang lebih kecil, misalnya lima hingga enam kali sehari.

Baca Juga: Bukan Hanya Muntah dan Diare, Ini Gejala Muntaber Anak yang Perlu Diwaspadai