Psikolog Ini Beri Tips untuk Ibu Pekerja, Cara Bagi Waktu yang Efisien Antara Bekerja dan Mengurus Keluarga

By Shannon Leonette, Selasa, 19 Desember 2023 | 17:52 WIB
Seperti yang sudah kita ketahui, sudah banyak Moms yang bekerja sekaligus berkeluarga. Agar tidak kewalahan, Moms bisa coba beberapa tips berikut membagi waktu yang efisien antara bekerja dan mengurus keluarga. (Nakita.id)

Mulai dari pasangan, keluarga, teman-teman, atau sahabat lama.

Jika dengan pasangan, Moms bisa diskusikan bersama terkait pembagian tugas.

Kemudian jika dengan keluarga atau orang terdekat lain, Moms bisa langsung sampaikan sejujurnya kepadanya.

"Sampaikan saja kalau kita lagi bekerja nih, misalnya dikejar deadline, dan kita butuh bantuan untuk mengurus anak," saran Gita.

Gita juga menambahkan, bahwa Moms juga perlu menyampaikan kepada anak sejujurnya tentang kondisi Moms harus bekerja.

Kemudian setelah bekerja, jangan lupa bagi Moms untuk meluangkan waktu untuk bermain bersama anak.

"Nah, main bareng ini bisa dilakukan misalnya saat weekend atau pekerjaan selesai. Jadi, seolah-olah menggantikan waktu yang dipakai untuk bekerja," ujar Gita.

Jika Benar-benar Tidak Bisa Meluangkan Waktu Bersama Keluarga

Menurut Gita, apabila Moms benar-benar tidak bisa meluangkan waktu dikarenakan pekerjaan yang harus diselesaikan, Moms bisa sampaikan dengan jujur kepada anak.

Gita memisalkan, ketika anak ada acara pertunjukkan di sekolah tapi di waktu yang bersamaan ada pekerjaan yang mau tidak mau harus diselesaikan.

"Tapi tentu, kalau Moms sebelumnya sudah janji, Moms tetap harus usahakan buat menepati janji dulu," tegasnya.

"Kalau misalnya sudah benar-benar enggak bisa, baru jelaskan pada anak dengan jujur.

Baca Juga: Cenderung Alami Perubahan Emosional, Begini Peran Moms Hadir sebagai Emotional Support Bagi Anak yang Beranjak Remaja