Nakita.id - Menstruasi tidak teratur mengacu pada perubahan pola atau interval menstruasi yang tidak konsisten dari bulan ke bulan.
Ini bisa berarti menstruasi yang terlambat, lebih awal dari biasanya, lebih sedikit atau lebih banyak darah, atau bahkan kehilangan menstruasi selama beberapa bulan.
Menstruasi yang tidak teratur bisa menjadi masalah bagi beberapa wanita karena dapat mengganggu kehidupan sehari-hari dan juga menjadi tanda masalah kesehatan yang mendasarinya.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah penjealsan mengenai penyebab mentruasi tidak teratur dan kapan harus khawatir.
Yuk simak!
Penyebab Menstruasi Tidak Teratur
Ada berbagai faktor yang dapat menyebabkan menstruasi tidak teratur. Beberapa di antaranya adalah:
1. Stres dan Kecemasan
Stres fisik dan emosional dapat memengaruhi hormon dalam tubuh, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi siklus menstruasi.
Stres yang berkepanjangan dapat menyebabkan menstruasi terlambat atau bahkan hilang untuk beberapa waktu.
2. Perubahan Berat Badan
Perubahan berat badan yang drastis, baik penurunan berat badan yang cepat atau kenaikan berat badan yang signifikan, dapat memengaruhi produksi hormon dalam tubuh dan menyebabkan menstruasi tidak teratur.
Baca Juga: Mengatasi Kram Perut saat Menstruasi, Lakukan Tips Ampuh Ini agar Aktivitas Kembali Lancar