Kenali Sedini Mungkin untuk Mencegah Kebakaran, Simak Ciri-ciri Tabung Gas Bocor Selain Bau

By Kirana Riyantika, Kamis, 14 Maret 2024 | 10:30 WIB
Kompor gas (Pixabay)

Ciri-ciri Tabung Gas Bocor

1. Suara Mendesis

Suara mendesis bisa jadi tanda gas bocor.

Desisan suara itu terjadi ketika ada robekan atau pecahnya selang kecil pada tabung gas.

Untuk memastikan adanya kebocran gas, Moms bisa mendekatkan tangan pada area selang yang rusak dan merasakan gas yang keluar.

Jika ini terjadi, tutup katup regulator pada tabung gas untuk menghentikan kebocoran.

2. Api Tidak Berwarna Biru

Api dari kompor gas berwarna biru menandakan rentang gas memiliki aliran oksigen yang tepat.

Warna api biru menandakan pembakaran pada kompor berfungsi dengan baik.

Apabila warna api kompor kuning atau oranye, sebaiknya hentikan pemakaian serta lakukan servis.

Sebab, warna api kuning atau oranye menandakan adanya campuran udara dan gas yang salah.

3. Tanaman Mati di Sekitar Tabung Gas

Jika terdapat tanaman mati di sekitar tabung gas tanpa penyebab yang jelas seperti kekeringan atau penyakit.

Hal tersebut bisa menjadi indikasi adanya kebocoran gas yang merusak tanaman tersebut.

4. Debu atau Kotoran Mengumpul di Dekat Sambungan Pipa

Kebocoran gas dapat menyebabkan debu atau kotoran mengumpul di sekitar sambungan pipa atau tabung gas.

 Baca Juga: Kebutuhan Penting Rumah Tangga, Ini Biaya Membeli Tabung Gas LPG Hijau dari Refill hingga Kosongan