Kenali Sedini Mungkin untuk Mencegah Kebakaran, Simak Ciri-ciri Tabung Gas Bocor Selain Bau

By Kirana Riyantika, Kamis, 14 Maret 2024 | 10:30 WIB
Kompor gas (Pixabay)

 

Nakita.id - Gas jadi salah satu sumber energi yang digunakan masyarakat untuk memasak.

Memasak menggunakan gas memiliki banyak keunggulan.

Diantaranya panas yang cepat, stabil, dan minim sebabkan gosong pada wajan.

Meski begitu, Moms harus berhati-hati dalam menggunakan tabung gas.

Sebab, pada beberapa kasus tabung gas bisa bocor.

Sebenarnya, masalah tabung gas bocor tidaklah besar jika segera diketahui dan diatasi.

Sayangnya, masih banyak orang yang tidak tahu ciri-ciri tabung gas bocor.

Salah satu ciri-ciri tabung gas bocor yang umum adalah munculnya bau tak sedap.

Bau tak sedap seperti belerang itu berasal dari gas bocor.

Selain bau, ternyata ada beberapa ciri-ciri tabung gas bocor lainnya lo!

Melansir Parenting Firstcry dan berbagai sumber lain, berikut ulasannya.

 Baca Juga: Wajib Tahu Cara Mengatasi Kompor Gas yang Tidak Menyala Setelah Ganti Tabung

Ciri-ciri Tabung Gas Bocor

1. Suara Mendesis

Suara mendesis bisa jadi tanda gas bocor.

Desisan suara itu terjadi ketika ada robekan atau pecahnya selang kecil pada tabung gas.

Untuk memastikan adanya kebocran gas, Moms bisa mendekatkan tangan pada area selang yang rusak dan merasakan gas yang keluar.

Jika ini terjadi, tutup katup regulator pada tabung gas untuk menghentikan kebocoran.

2. Api Tidak Berwarna Biru

Api dari kompor gas berwarna biru menandakan rentang gas memiliki aliran oksigen yang tepat.

Warna api biru menandakan pembakaran pada kompor berfungsi dengan baik.

Apabila warna api kompor kuning atau oranye, sebaiknya hentikan pemakaian serta lakukan servis.

Sebab, warna api kuning atau oranye menandakan adanya campuran udara dan gas yang salah.

3. Tanaman Mati di Sekitar Tabung Gas

Jika terdapat tanaman mati di sekitar tabung gas tanpa penyebab yang jelas seperti kekeringan atau penyakit.

Hal tersebut bisa menjadi indikasi adanya kebocoran gas yang merusak tanaman tersebut.

4. Debu atau Kotoran Mengumpul di Dekat Sambungan Pipa

Kebocoran gas dapat menyebabkan debu atau kotoran mengumpul di sekitar sambungan pipa atau tabung gas.

 Baca Juga: Kebutuhan Penting Rumah Tangga, Ini Biaya Membeli Tabung Gas LPG Hijau dari Refill hingga Kosongan

Ini disebabkan oleh gas yang keluar membawa debu atau partikel-partikel lain yang ada di sekitarnya.

5. Kerusakan pada Tanah di Sekitar Tabung Gas

Jika tanah di sekitar tabung gas terlihat rusak, retak, atau mengalami erosi tanpa alasan yang jelas, ini bisa menjadi tanda adanya kebocoran gas yang merusak tanah tersebut.

Itulah dia beberapa ciri-ciri tabung gas bocor. Berikut beberapa cara pencegahan supaya tabung gas aman dari bocor.

Langkah-langkah Pencegahan

1. Periksa dan Perawatan Rutin

Lakukan pemeriksaan dan perawatan rutin pada tabung gas dan perangkat gas lainnya oleh tenaga profesional.

Hal ini penting untuk mendeteksi kebocoran atau masalah lainnya secara dini.

2. Pasang Alarm Gas

Pasang alarm gas yang bisa mendeteksi kebocoran gas secara otomatis.

Alarm ini akan memberi peringatan ketika ada peningkatan konsentrasi gas di udara.

3. Gunakan Sabun untuk Mendeteksi Kebocoran

Gunakan campuran air dan sabun untuk memeriksa kebocoran gas.

Oleskan campuran ini pada sambungan pipa atau seluruh tabung gas, dan lihat apakah ada gelembung udara yang muncul. Jika ada, itu menandakan kebocoran.

4. Jauhkan dari Sumber Api atau Pemanas

Jauhkan tabung gas dari sumber api atau pemanas yang berpotensi menyebabkan kebakaran atau ledakan jika terjadi kebocoran.

5. Penyimpanan yang Aman

Simpan tabung gas dalam posisi tegak dan di tempat yang aman, jauh dari sumber panas, percikan api, atau benda tajam yang bisa merusak tabung tersebut.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Bisa Bahaya! Begini Cara Memasang Tabung Gas LPG yang Benar dan Aman