Nakita.id - Moms tahu kasus balita meninggal dunia di pangkuan ibunya?
Kalau belum tahu, begini kisah mengerikan kerjaan ayah tiri bunuh balita sampai meninggal di pangkuan ibunya.
Saat itu kenapa balita meninggal di pangkuan ibunya karena ibu korban sedang berusaha untuk lapor polisi.
Selengkapnya ada di sini.
Ujang Mulyadi, seorang pria berusia 31 tahun, telah ditangkap oleh jajaran Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandung atas dugaan penganiayaan terhadap anak tirinya yang berusia 4 tahun, yang dikenal dengan inisial BTM, pada Jumat, 5 April 2024.
Anak tirinya, BTM, diduga meninggal dunia di pangkuan ibunya, Yuni Trisnamawati, yang berusia 33 tahun, saat dalam perjalanan dari Bandung menuju Purwakarta, Jawa Barat.
Yuni baru mengetahui kematian anaknya ketika sedang membuat laporan polisi.
Peristiwa tragis ini terjadi setelah Yuni dan kedua anaknya menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga yang dilakukan oleh Ujang Mulyadi, suami Yuni yang baru menikah dengannya empat bulan yang lalu.
Pada Kamis, 4 April 2024, Yuni menceritakan bahwa ia diminta oleh suaminya untuk pergi ke warung.
Namun, ketika pulang, ia menemukan anaknya sudah basah kuyup.
Kemudian, anaknya dibawa oleh suaminya untuk nongkrong, dan saat pulang, anaknya tiba-tiba mengeluh sakit perut dan muntah-muntah sepanjang sore hingga malam.
Baca Juga: Bayi Asal Yogyakarta Meninggal karena Gangguan Ginjal Akut, Padahal Belum Pernah Minum Obat